Perdana, SB Kades Tanjung Baru Hadiri Pembukaan Turnamen Tenis Meja

Sabtu 17-12-2022,12:47 WIB
Reporter : Pur
Editor : Pur

OKUTIMURPOS.COM, BATURAJA - Subri Bustan ST (SB) perdana bertugas usai pelantikan Jumat (16/12/2022), mengadiri pembukaan turnamen tenis meja Sabtu pagi (17/12/2022) di Kemiling. 

 

Kegiatan dari Persatuan Tenis Meja (PTM) Kemiling ini  dalam rangka memperkenalkan PTM Kemiling Desa Tanjung Baru Kecamatan Baturaja Timur  sudah terbentuk.

PTM Kemiling  dibawah binaan PTMSI OKU. Selain itu, tujuan pelaksanaan turnamen juga untuk membina serta menjaring bibit atlet PTM di Kabupaten OKU.

Ketua panitia turnamen AKP Ujang Abdul Azis mengungkapkan turnamen tersebut diikuti oleh 92 orang etlet tunggal serta 40 peserta double.

Pelaksanaan turnamen itu akan dilaksanakan  selama 2 hari  (17 - 18 Desember 2022).

"Kita buat turnamen ini untuk memperkenalkan bahwa PTM Kemiling sudah terbentuk dengan ketua PTM Ipda Hartomi. Selian itu untuk ajang bersilaturahmi serta pembinaan atlet. Kedepan jika turnamen ini sukses, maka akan kita selenggarakan lagi event yang lebih besar dalam rangka Bhayangkara Cup di city mall pada Juli 2023 nanti," tambah AKP Ujang Abdul Azis.

Sementara itu, Ketua Persatuan Tenis Meja seluruh Indonesia (PTMSI) OKU Wilson mengatakan pelaksanaan turnamen PTM di desa Kemiling ini hampir menyerupai turnamen kabupaten.

Hal itu lantaran turnamen itu diikuti oleh hampir  setiap perwakilan kecamatan. "Terus terang kami selaku pembina merasa bangga. Hal ini lah yang merupakan harapan kami selaku pembina PTMSI OKU. Semoga apa yang dilakukan PTM Kemiling ini dapat menjadi contoh bagi PTM lain. Karena utk melahirkan atlet berprestasi butuh proses.  Dan  salah satu prosesnya adalah kompetisi. Diharapkan dengan seringnya kompetisi akan membuat mental para atlet akan  menjadi lebih baik yang endingnya adalah juara," kata Wilson.

Selain itu, kata Wilson, kegiatan turnamen itu juga merupakan salah satu ajang penyaringan atlet yang nantinya akan mewakili kabupaten OKU dalam ajang proprov  2023 di Lahat.

"Kita sudah tunjukkan bahwa di tahun 2021 kemarin kita mampu menjadi juara umum pada Cabor Tenis Meja. Nah, harapannya nanti di ajang yang sama pada poprprov tahun 2023, kita masih bisa mempertahankan gelar itu, meski kita tahu tantangan nya sangat berat," lanjutnya.

Hal senada juga di sampaikan PJ Bupati OKU yang diwakili Asisten II Setda OKU Hasan, HD SSos MSi. Dikatakan Hasan pembinaan atlet memang perlu dilakukan sejak dini.

"Lomba lomba sepeti ini diharapkan dapat menghasilkan banyak bibit atlet di kabupaten OKU yang akan membela kabupaten OKU pada ajang ajang olahraga resmi seperti Porprov dan PON," pungkas Hasan singkat.

Acara yang diselenggarakan di halaman rumah Kasat Narkoba Polres OKU AKP Ujang Abdul Azis itu dihadiri oleh Asisten II Setda OKU Hasan HD SSos Msi, Ketua PTMSI OKU Wilson, Ketua PTM Kemiling IPDA Hartomi, Kepala Desa Tanjung Baru Subri Bustan (SB), mantan Kepala Desa Kemiling Amin Rahman serta para undangan.(lee/pur).

Kategori :