Kunjungan Presiden Jokowi ke AS, Agenda Kerja Sama dan Hasil Pertemuan dengan Presiden Biden

Kunjungan Presiden Jokowi ke AS, Agenda Kerja Sama dan Hasil Pertemuan dengan Presiden Biden

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden di Gedung Putih, Washington DC bertemu Presiden Jokowi --

Presiden Jokowi menilai hal tersebut dikarenakan kontribusi Amerika Serikat dianggap penting dalam mewujudkan perdamaian.

Kontribusi AS dalam perdamaian dan kemanusiaan sangat ditunggu dunia.

Dalam pertemuan terpisah dengan Chairman Freeport McMoRan, Ricard Adkerson, Presiden Jokowi mengungkapkan kegembiraannya atas pembahasan penambahan saham Freeport di Indonesia dan perpanjangan izin tambang yang mencapai tahap akhir. 

Dia berharap hal tersebut dapat diselesaikan pada akhir November tahun ini. 

Pertemuan tersebut juga membahas hilirisasi yang dilakukan oleh Freeport, termasuk pembangunan smelter di Indonesia.

BACA JUGA:Bertemu Presiden Palestina Mahmoud Abbas, Ini yang Dikatakan Presiden Jokowi di KTT Luar Biasa OKI di Riyadh

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Ad Interim Erick Thohir menekankan bahwa hubungan antara Indonesia dan Amerika Serikat terus meningkat, terutama dalam bidang perdagangan. 

Surplus perdagangan Indonesia dengan Amerika Serikat telah mencapai hampir USD16 miliar, dan investasi Amerika Serikat di Indonesia semakin meningkat.

Presiden Jokowi mendorong investasi dari Amerika Serikat, termasuk dari Freeport McMoRan.

Pertemuan tersebut juga membahas rencana Freeport untuk membangun smelter di Kabupaten Fakfak, Provinsi Papua Barat, serta potensi peningkatan kesejahteraan masyarakat Indonesia melalui investasi yang dilakukan.

Presiden Jokowi dan rombongan akan terus menjalani agenda kerja mereka selama kunjungan di Amerika Serikat, dengan harapan dapat memperkuat hubungan bilateral antara kedua negara dan memajukan kerja sama dalam berbagai bidang.(*)

BACA JUGA:Gaza Palestina Terus Memanas Israel Rudal RS dan Sekolah, Jokowi Tiba di Riyadh untuk KTT Luar Biasa OKI

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: