Wow! 8.300 Orang Berpartisipasi Dalam Festival Tunas Bahasa Ibu, Disambut Antusias Masyarakat

Wow! 8.300 Orang Berpartisipasi Dalam Festival Tunas Bahasa Ibu, Disambut Antusias Masyarakat

FOTO : DEO/OKUTPOS //Perhelatan Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) 2023 tingkat provinsi Sumatera Selatan mendapat sambutan meriah dari masyarakat.--

Imam Budi Utomo Kepala Pusat Bahasa Kemndikbudristek, FTBI Merupakan “bentuk apresiasi, dari proses yang telah dilaksanakan selama satu tahun ini dalam agenda besar Revitalisasi Bahasa Daerah, (RBD).

FTBI di Kab OKU Timur merupakan FTBI ter inovatif dalam pelaksanaanya dimana penterlibatan masyarakat dalam kegiatan tersebut terlihat jelas, dari penggunaan Homestay, Stan UMKM serta ramainya pengunjung dalam pelaksanaan FTBI ini.

BACA JUGA:Kasat Intelkam IPTU Arie Gusman Cek Gudang Logistik Pemilu 2024

Pada malam puncak kegiatan FTBI Prov Sumatera Selatan tahun 2023 ini, kemendikbudristek, menganugrahkan kepada Literasi provinsi Sumatera Selatan, Ratu Tenny Leriva HD S.Ked. sebagai kaum muda inspiratif dalam pelaksanaan RBD di provinsi Sumatera Selatan.

Ungkap Vita Nirmala. M.Pd, yang diwawancarai awak media, Vita menyebutkan OKU Timur menjadi pemda terinovatif dalam kegiatan FTBI di provinsi Sumatera Selatan hal tersebut dibuktikan dengan penghargaan yang diterima oleh Bupati OKU Timur pada pembukaan FTBI yang lalu.

Selain itu FTBI tahun ini OKU Timur menyabet sebagai juara umum tingkat provinsi dimana dari 10 cabang lomba OKU timur menjadi jawara pada 6 bidang lomba yang ada.

BACA JUGA:Revitalisasi Bahasa Daerah Digelar, Cegah Bahasa Kebudayaan Komering Punah

Tahun depan FTBI 2024 akan dihelat di kab OKU Selatan harapannya kegiatan FTBI kedepan akan lebih meriah dan melibatkan banyak lagi peserta yang terlibat. (clau)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: