Yudi Risandi Tak Banyak Komentar, Soal Pengumuman Bawaslu Tunggu Saja

Yudi Risandi Tak Banyak Komentar, Soal Pengumuman Bawaslu Tunggu Saja

Yudi Risandi, Komisioner KPU OKU yang ikut seleksi Bawaslu OKU-biasa-internet

BATURAJA,OKUTIMURPOS-Bagaimana dengan Komisioner KPU OKU, Yudi Risandi, yang juga melaju ke babak final Seleksi Calon Anggota Bawaslu OKU?

Dosen Universitas Baturaja ini tidak banyak komentar, meski Yudi banyak dijagokan orang akan terpilih sebagai anggota Bawaslu OKU?

 

Bahkan, Yudi Risandi cenderung merendah, jika ditanya bagaimana perkembangan seleksi Calon Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) OKU.

"Saya juga tidak tahu kak. Yang jelas kita menunggu hasil dari Tim Seleksi. Saya sebagai peserta, sifatnya menunggu saja hasil pengumuman," ujar Yudi Risandi yang sudah masuk dua periode di KPU OKU.

Mengenai Yudi Risandi ini, banyak yang memprediksi bakal terpilih sebagai calon jadi Anggota Bawaslu OKU.

"Calon kuat itu. Kita tunggu saja hasilnya. Kalau saya memprediksi Yudi Risandi bakal terpilih di Bawaslu OKU," kata teman penulis via WA.

Untuk diketahui, latar belakang Yudi Risandi sebelum di KPU OKU merupakan dosen di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Baturaja.

Awal berkarir di KPU sejak 2013 hingga sekarang. Pembawaannya low profil dan tak banyak bicara. Namun, dibuktikannya dengan kinerja di KPU OKU.

"Kita tunggu saja hasil pengumumannya," kata teman itu lagi.

BACA JUGA:Naning Bakal Mundur Permanen dari KPU OKU, Jika Terpilih di Bawaslu, Asalkan?

Namun, saingan Yudi Risandi dan Naning juga tak bisa dianggap remeh. Meski tergolong anak baru ada beberapa nama yang juga bisa membayang-bayangi kedua komisioner KPU OKU ini.

Ada nama Ahmad Kabul, Ahmad Nury, Hardi Aswarman, Masnadi dan Nita Nirwana. Ada juga yang lainnya Feru, Asani, Herwansyah Putra, Anggi Irawan, dan Nurul Hudin.

Ke-12 orang ini berebut untuk masuk 6 besar dan 3 besar. Yang masuk ranking 3 besar itulah yang bakal dilantik sebagai Anggota Bawaslu OKU.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: liputan