Tingkatkan Kualitas Penghulu Kemenag Adakan Pembinaan

Tingkatkan Kualitas Penghulu Kemenag Adakan Pembinaan

Guna meningkatkan kualitas penghulu Kemenag OKUT adakan Pembinaan. Foto: Yogi/OKUTPOS--

OKUTIMURPOS.COM. MARTAPURA – Dalam rangka peningkatan kualitas penghulu, Kantor Kementerian Agama OKU Timur melalui Seksi Bimbingan Masyarakat Islam mengadakan pembinaan terhadap para penghulu.

Kepala Kantor Kementrian Agama OKU Timur, H. Abdul Rosyid  dalam sambutannya mengatakan, dalam melaksanakan tugasnya penghulu harus menjalankan pelayanan dan mengoptimalkan kerja aspek  kemanusiaan. “Tentunya juga harus berdasarkan Undang-Undang, Peraturan Pemerintah, Peraturan Presiden, KMA,PMA dalam melaksanakan amanah yang diberikan,” tegasnya.

Menurutnya, ada tujuh kebijakan Kementerian Agama yang menjadi program prioritas ke depan tiga diantaranya yang melekat dengan Bimas Islam yakni penguatan moderasi beragama, revitalisasi KUA dan optimalisasi layanan digital.”Kebijakan ini yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya,” ucapnya.

Diharapkan,  dengan adanya  Revitalisasi KUA tentu memiliki tujuan yaitu untuk meningkatkan kualitas umat beragama, memperkuat peran KUA dalam mengelola kehidupan keberagamaan, memperkuat program dan layanan keagamaan serta meningkatkan kapasitas kelembagaan KUA sebagai pusat layanan keagamaan yang ada di level Kecamatan.

“ Selamat mengikuti kegiatan, saya berharap melalui kegiatan pembinaan ini, dapat meningkatkan kompetensi penghulu se-Kab. OKU Timur,” pungkasnya. (gie)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: liputan langsung