Rumbers Heri Amalindo OKU Timur Beralih Dukungan ke Matahati, Deklarasi Dipimpin Langsung Mawardi Yahya

Rumbers Heri Amalindo OKU Timur Beralih Dukungan ke Matahati, Deklarasi Dipimpin Langsung Mawardi Yahya

Deklarasi dan pengukuhan rumbers Heri Amalindo Kabupaten OKU Timur ke Matahati di pimpin langsung Calon Gubernur Sumatera Selatan H Mawardi Yahyah. Deo/okutpos--

MARTAPURA, OKUTIMURPOS.COM - Rumbers Heri Amalindo Kabupaten OKU Timur mengalihkan dukungan ke Matahati, Kamis 19 September 2024.
 
Deklarasi dan pengukuhan rumbers Heri Amalindo Kabupaten OKU Timur ke Matahati di pimpin langsung Calon Gubernur Sumatera Selatan H Mawardi Yahyah.
 
Kegiatan dihadiri, Panglima Laskar Perang Matahati Syahrial Oesman. Kakanda Barnas Bursyah Putra dari pejuang 45 almarhum Kolonel A. Bursyah dari Desa Negeri Ratu, Kecamatan Bunga Mayang, Kabupaten OKU Timur. Ketua Rumbers Relawan Matahati OKU Timur Imanullah M. Achmad SE.
 
Ketua Rumbers Relawan Matahati OKU Timur Imanullah M. Achmad SE mengatakan, kegiatan ini dalam rangka Deklarasi dan pengalihan dukungan tim rumbers Heri Amalindo ke tim Matahati OKU Timur seperti yang kita saksikan bersama tadi.
 
"Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak Mawardi Yahya yang insya Allah Gubernur Sumatera Selatan 2025-2030 yang telah berkesempatan hadir langsung dalam Deklarasi pada hari ini," jelasnya.
 
Imannullah juga mengucapkan terima kasih kepada kawan kawan-kawan tim rumbers selama ini setia dalam satu barisan Solid bersama kami di mana setelah hampir 1 Tahun Lamanya kita vakum pasca menerima pelatihan dan bimbingan teknis dari tutor Mulyono Wisman.
 
"Kami selaku pimpinan kabupaten relawan rumah bersama Matahati OKU Timur menyatakan bahwa kami siap mendukung dan berjuang penuh untuk kemenangan Bapak Mawardi Yahya dan  Anita Noeringhati sebagai gubernur dan wakil gubernur Sumatera Selatan periode 2005-2030," ujarnya.
 
Menurutnya, dibandingkan kabupaten lain di seluruh Sumatera Selatan Kabupaten OKU Timur merupakan Kabupaten dengan tantangan terberat dalam upaya memperjuangkan pasangan Matahati.
 
"Tapi kami yakin dan percaya dengan tekad dan semangat yang diiringi dengan loyalitas dan kejujuran serta pemahaman tentang apa yang harus dilakukan maka perjuangan kami dalam memenangkan mata hati akan mencapai hasil yang optimal sesuai dengan yang kita targetkan," imbuhnya.
 
Dikatakan, rumbers relawan Matahati OKU Timur  dengan ini siap berjuang all out dan habis-habisan untuk memenangkan pasangan Mawardi Yahya dan Anita Noeringhati sebagai gubernur dan wakil gubernur Sumatera Selatan periode 2025-2030.
 
Sementara, Panglima Laskar Perang Matahati Syahrial Oesman mengatakan, kembalinya Rumbers Heri Amalindo Kabupaten OKU Timur ke Matahati itu artinya Rumbers kembali ke jalan yang benar.
 
"Saya berharap kita dapat koordinasi dan langsung turun ke lapangan. Dengan bergabungnya rumbers Heri Amalindo Kabupaten OKU Timur mengalihkan dukungan ke Matahati akan menambah semangat bagi Pak Mawardi Yahya," tegasnya. 
 
Sedangkan, Calon Gubernur Sumatera Selatan H Mawardi Yahyah menambahkan, kalau sumsel ingin kembali jaya, pendidikan gratis, kesehatan gratis hingga pertanian dibangkitkan kembali itu tergantung masyarakat Kabupaten OKU Timur
 
"Kalau mungkin cita-cita masyarakat OKU Timur akan kembali ingin seperti dipimpin pak Alex Noerdin dan Syahrial Oesman. Saya rasa tidak ada alasan bagi kita pemenang di Sumatera Selatan ini," pungkasnya. (clau)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: liputan langsung