Usai Dilihat Bupati, DLH OKUT Respon Cepat Saluran Drainase Tersumbat, Langsung Diperbaiki

Selasa 12-09-2023,13:52 WIB
Reporter : CLAUDEO HALENDEA
Editor : Yogi Ruandy

MARTAPURA,OKUTIMURPOS - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) langsung respon cepat melakukan perbaikan drainase tersumbat di jalan Mardeka, Kelurahan Terukis, Kecamatan Martapura.

Saat melakukan sidak ditemukan saluran dranase ditepian jalan Mardeka belum dilakukan tersenutuh oleh dinas terkaid, kondisi drainase hanya galian tanah.

Begitu juga dengan jalan trotoar yang hancur tidak tidak terawat.

Menurut keterangan kepala Dinas Lingkungan Hidup Feri Hadiansyah ST. MM mengatakan, tersumbatnya dranase tersebut disebabkan dranase masih berbentuk lubang galian tanah belum di semen.

Karena dranase tersebut belum permanen sehingga aliran air tidak lancar dan air tergenang hingga menjadikan penumpukan sampah daun berasal dari pohon.

Untuk mempelancar air tersebut lancar mengalir ia memerintahkan tim kuning dibantu dinas DLH untuk mempercepat proses penggalian dranase secara bersama.

BACA JUGA:Wabup Yudha Menjadi Narasumber Stadium Generale STIT NU Sumber Agung OKU Timur

"Alhamdulilah galian dranase selesai sehingga air sering tidak tergenang lagi sudah bisa mengalir," kata Fery.

Menurut Fery ,walau pada saat itu yang sudah disposisi oleh Bupati Dinas lain bukan Dinas lingkungan hidup akan tetapi kita ambil alih kerena saluran dranase tersebut termasuk titik pantauan Adipura.

Untuk diketahui tahun 2023 ini Kabupaten OKU Timur salah satu kabupaten yang masuk dalam pantauan tim penilaian adipura yang insaallah akan berlangsung pada bulan Oktober dan September tahun 2023.

Sementara titik pantau adipura yang menjadi penilaian tim Adipura ada tiga titik diantaranya Tempat Pembuangan Sampah (TPA), Pasar Martapura dan Rumah sakit.

"Tim Adipura sudah melakukan penilaian di kabupaten, Sekayu, Prabumulih dan Palembang untuk kabupaten OKU Timur kita belum tahu kapastiannya," terang Fery.

Harapan Fery selaku Kepala Dinas Lingkungan Hidup,kepada masyrakat agar bersama - sama menjaga kebersihan,karena peran masyrakat sangat lah besar OKU Timur bisa merahi Adipura.

Kategori :