13 Sekolah Ikuti Saka Wira Kartika Koramil 403-14/SS III Jend Ahmad Yani

Sabtu 21-01-2023,16:41 WIB
Reporter : redokutpos
Editor : redokutpos

"Meningkatkan jiwa pengabdian dan rasa tanggung jawab dan kepedulian terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar," imbuhnya.

 

Kemudian kegiatan ini akan menambah pengetahuan dan keterampilan para pramuka agar menjadi generasi yang maju dan kreatif serta solidaritas, memberikan wawasan dan pengalaman bagi anggota pramuka penggalang dan penegak dalam hal keterampilan dan pengembangan kepramukaan

 

"Kita mempersiapkan kader-kader pembangunan yang tangguh, smart, aktif dan tangkas serta memiliki rasa kepedulian yang tinggi terhadap pembangunan masyarakat, dapat mengukur hasil dan kemampuan dari kegiatan kepramukaan penggalang dan penegak dari Gudep masing-masing," imbuhnya.

 

Pihaknya juga memperkenalkan Saka Wira kartika KORAMIL 403-14/Semenawai Suku III kepada penggalang dan penegak se-Kabupaten OKU Timur, memberikan kesempatan kepada Pramuka Satuan Karya Wira Kartika Kormil 403-14 / Semendawai Suku III unuk mengembangkan kemampuan, keterampilan, pengetahun dalam pengelolaan organisasi

 

"Karena ini dapat mengembangkan bakat kepemimpinan dalam rangka pengembangan pribadi serta pengabdiannya terhadap gerakan pramuka, masyarakat, Bangsa dan Negara," tambahnya.

 

 

Selain itu, mereka juga berlomba menunjukan kemampuan terbaiknya dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi dan kesakaan.

 

“Disamping mereka bersaing positif untuk menjadi yang terbaik, kegitan ini juga sebagai sarana mempererat tali persaudaraan,” pungkasnya.(Dira)

Kategori :