Meluncur dengan Harga Ramah Dikantong, Laptop Axioo MyBook SAGA 10 Bawa Layar Jernih dan Tajam

Meluncur dengan Harga Ramah Dikantong, Laptop Axioo MyBook SAGA 10 Bawa Layar Jernih dan Tajam

laptop Axioo MyBook SAGA 10--

OKUTIMURPOS.COM --Untuk yang suka layar besar sekaligus performa menawan, saya rekomendasikan Axioo MyBook SAGA 10 yang berukuran layar 16 inci dan sudah ditenagai  Intel Core i3 gen 12 berisikan 10-inti prosesor. 

Layar dapat, kinerja buas, semakin mendukung gaya hidup multimedia yang dipenuhi kegiatan bikin konten.

Layar pada laptop diusung dengan aspek rasio 16:10 untuk luas tampilan yang lebih , mengusung resolusi 2,5K pada gamut warna sRGB 99 persen demi menghadirkan ketajaman layar yang oke dan pengalaman visual yang memanjakan mata.

Selain itu laptop Axioo MyBook SAGA 10 ini bisa membentangkan layar hingga 180 derajat untuk kebutuhan share screen. Sehingga dengan fitur ini membuat laptop ini terlihat sudah sangat canggih dengan harga terjangkau.

Selain itu juga bingkai layar atau bezel di sisi kanan dan kiri nampak lebih tipis serta ringkas.

BACA JUGA:Meluncur dengan Harga Ramah Dikantong, Laptop Axioo Slimbook 11G Desain Mungil dan Spesifikasi Gahar

Bingkai atas memang nampak sedikit lebih tebal lantaran untuk mewadahi lensa kamera 2 MP yang didukung microphone dan Camera Privacy Protection.

Axioo MyBook SAGA 10 terlihat sangat simetris berkat dimensinya yang hanya seluas 362 x 24,8 mm dengan ketebalan bodi 23,3 mm dan bobot seberat 1,9 gram. Selain itu, bezel-nya juga sangat tipis dan simetris di setiap sisinya.

Sementara untuk memori, kapasitas yang tersedia adalah 8GB RAM dan 256GB untuk ROM. Tentunya dengan memori yang seperti ini, laptop ini sudah sangat bagus untuk digunakan yang bisa menyimpan aplikasi yang tidak terlalu berat serta menyipan file file penting.

Cukup membayarkan harga mulai dari Rp7,1 jutaan saja, Axioo MyBook SAGA 10 ini turut menghadiahi pengguna dengan lisensi Windows 11 Pro serta masa garansi 1 tahun.

BACA JUGA:Meluncur dengan Harga Merakyat, Laptop Axioo MyBook 14F Usung Layar Dewa

Untuk daya baterainya juga, laptop ini dibekali dengan baterai berkapasitas 53.58 Wh. Performa daya baterai tersebut juga ditopang piranti charger AC Adapter keluaran 64.98W.

Axioo MyBook SAGA 10 juga mendukung pemakaian konektivitas wireless berupa WiFi 5 dan Bluetooth 5.1.

Di sisi kanan dan kiri, laptop ini juga dilengkapi sejumlah antarmuka port seperti 1x USB 3.0 Type-C, 2x USB 3.0 Type-A, 1x USB 2.0 Type-A, 1x 3.5 mm Audio Combo Jack, 1x HDMI 1.4, 1x microSD port, 1x RJ45/Ethernet dan 1x DC-in.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: