Sat Intelkam Polres OKU Timur Bersinergi Bersama PC PMII Menjaga Stabilitas Kamtibmas Kondusif Jelang Pemilu

Sat Intelkam Polres OKU Timur Bersinergi Bersama PC PMII Menjaga Stabilitas Kamtibmas Kondusif Jelang Pemilu

Kasat Intelkam Polres OKU Timur IPTU Arie Gusman saat bersama Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC.PMII) Kabupaten OKU Timur. Deo/okutpos--

MARTAPURA, OKUTIMURPOS.COM - Sat Intelkam Polres OKU Timur Pimpin IPTU Arie Gusman SE MM terus bersinergi dengan berbagai pihak, tak terkecuali bersama Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC.PMII) Kabupaten OKU Timur.
 
Dalam rangka menjaga dan mempererat komunikasi guna mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang pemilu tahun 2024 di Bumi Sebiduk Sehaluan, Jumat 27 Oktober 2023.
 
Kasat Intelkam yang memiliki segudang prestasi ini berdiskusi langsung dengan Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PC.PMII) guna mendengarkan Aspirasi dan Masukan dari  kalangan Mahasiswa dalam rangka menjaga dan mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman kondusif menjelang Pemilu Tahun 2024 di OKU Timur.
 
Dalam sambutannya Ketua PC. PMII  OKU Timur Ahmad Samsul Munir mengucapkan, terima kasih kepada Kasat Intelkam Polres OKU Timur yang telah berkenanan menyepatkan waktu untuk  bersilaturahmi serta berdiskusi terhadap PMII OKU Timur.
 
"Memasuki Tahapan Politik (Pileg dan Pilpres) Tahun 2024,  PC. PMII OKU Timur,  berkomitmen untuk membantu Polri khususnya Polres OKU Timur untuk menjaga situasi Kamtibmas yang Kondusif," katanya.
 
Menurutnya, PMII  merupakan Organisasi Kemahasiswaan yang merupakan Badan Otonom dari Ormas  Islam NAHDLATUL ULAMA ( NU).
 
 
"Meskipun, ada alumni Ketum PB PMII,  merupakan salah satu Bacawapres , PMII berkomitmen untuk tetap Netral dan tidak masuk dalam Politik Praktis," jelasnya.
 
Sementara, Kasat Intelkam Polres OKU Timur, IPTU  Arie Gusman SE MM juga mengucapkan terimakasih, kepada Pengurus Cabang PMII  OKU Timur yang telah berkenan untuk bersilaturahmi bersama Sat Intelkam Polres OKU Timur.
 
"Sebagai Kaum terpelajar, Polres OKU Timur sangat mengharapkan peran serta PMII guna turut menciptakan Situasi Sejuk dan Kondusif memasuki Tahapan Pemilu 2024 seperti Saat ini, khususnya untuk memfilter adanya berita berita Hoax dan ujaran Kebencian yang berpotensi memecah belah persatuan dan kesatuan," tegasnya.
 
Kasat Intelkam juga menyampaikan Pesan dari Kapolres OKU Timur,  AKBP Dwi Agung Setyono S.I.K , M.H.,  untuk terus bersinergi guna menjaga stabilitas  Kamtibmas yang Kondusif menjelang Pemilu Tahun 2024 khususnya di Wilayah OKU Timur.
 
"Saya berharap kepada PMII OKU Timur,  dapat menjadi bagian dari sosialisasi pendidikan Politik yang baik ,pada  Pileg dan Pilpres 2024 , serta dapat mensosialisasikan Partisipasi Pemilih Pemula  dalam Pemilu 2024," pungkasnya. (clau)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: liputan langsung