PGE Lumut Balai Berhasil Bangkitkan Ekonomi Warga Sekitar

PGE Lumut Balai Berhasil Bangkitkan Ekonomi Warga Sekitar

--

BATURAJA,OKUTIMURPOS-PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) PLTP WKP Lumut Balai berhasil membangkitkan ekonomi masyarakat sekitarnya.

Lewat program Corporate Social Responsibility (CSR) PGE Lumut Balai membina kelompok masyarakat di sektor kearifan lokal warga sekitar.

BACA JUGA:Bandar Narkoba Digerebek Asik Hisap Sabu Sisa Penjualan

GM PGE Lumut Balai, Hadi Suranto melalui Ast. Manager Government Public Relation (Humas) menjelaskan, bahwa PGE sangat care dengan kearifan lokal yang telah menjadi beberapa program CSR unggulan dari Operasional PLTP Lumut Balai yang berkapasitas 55 MW.

Program CSR yang telah dilakukan mulai dari bidang Pendidikan, Kesehatan, Pemberdayaan Masyarakat, Perternakan dan Perkebunan.

PGE Lumut Balai telah memberikan pembinaan untuk usaha warga sekitar dan penerima manfaat yang tepat sasaran.

BACA JUGA:Hari Kependudukan Dunia 2023, Kepala BKKBN: Masyarakat Jadi Kuat Saat Perempuan dan Anak Diberdayakan

Seperti pembinaan budidaya Kopi Semende pada 5 kelompok petani dan  Penggiat Kopi. Juga Budidaya Magot.

Kemudian pembinaan kepada kelompok TPS3R sebagai kelompok pengelolaan sampah terpadu di daerah Pulau Panggung.

Untuk di Kabupaten OKU, yakni Belanting River Tubing, memiliki makna wisata air dengan ban mobil bekas yang mengarungi jeramnya sungai ogan.

"Sebelumnya PGE telah mengajak Karang Taruna Kelumpang untuk studi banding ke Jawa Barat tepatnya ke objek wisata Santirah Pangandaran," ujar Ryan.

BACA JUGA:Gubernur-Satgas Tipikor Polri Susun Strategi Atasi Persoalan Ilegal Drilling di Sumsel

Sepulangnya studi banding, para pemuda karang taruna desa kelumpang yang di komandoi Darul Kutni langsung melakukan program CSR Wisata Belanting River Tubing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: