Kreatif, Pemuda Ini Manfaatkan Limbah Jagung Jadi Peluang Bisnis, Hasilnya Menggiurkan
Manfaatkan limbah jagung untuk dijadikan jamur. Foto: Dwi/OKUTPOS--
"Dari tiga buah karung ukuran 20 kilogram, cukup untuk membuat bangunan tanam yang digunakan untuk budidaya jamur dengan ukuran lebar satu meter dan panjang dua meter," jelasnya.
Selanjutnya, janggel ditebar merata dan dipadatkan. Jika kumbung baru diisi janggel maka harus dua kali lapis isi janggel jagungnya.
“Dikasih racikan pupuk urea, ragi dan bekatul pada lapis pertama. Lakukan hal yang sama untuk lapisan kedua. Kalau sudah lapisan kedua disiram hingga lembap dan rata,” urainya.
Kemudian untuk satu adonan janggel jagung mampu dipanen hingga lima kali. Jika sudah, janggel jagung harus diganti dengan adonan yang baru. Jika tidak jamur yang dihasilkan akan berwarna hitam dan beracun.
“Sekali panen bisa sampai 2 kilo. Untuk harga per kilonya kisaran Rp 20 ribu,” tegasnya.(Dira)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: liputan lapangan