Selain Pelepas Dahaga, Ternyata Mengonsumsi Cincau Dapat Menurunkan Demam

Kamis 23-11-2023,16:41 WIB
Reporter : redokutpos
Editor : Yogi Ruandy
Selain Pelepas Dahaga, Ternyata Mengonsumsi Cincau Dapat Menurunkan Demam

Hal tersebut dikarenakan cincau mengandung senyawa bioaktif, seperti klorofil, alkaloid, terandin, saponin, dan flavonoid.

Menurut sebuah penelitian, berbagai senyawa bioaktif dalam cincau berperan sebagai imunomodulator, yaitu untuk menjaga keseimbangan komponen dalam sistem kekebalan tubuh, misalnya kadar dan fungsi sel darah putih atau leukosit.

2. Bisa Mencegah Kanker

BACA JUGA:Suka Minum Es Teh, Ini Dampak Berbahaya bagi Tubuh, Terlebih Sehabis Makan

Cincau memiliki kandungan antioksidan seperti senyawa isokandrodendrin dan S-S tetandrin yang sangat ampuh dalam menghambat sel tumor pada kanker hati, ginjal, paru-paru, payudara, serta leher rahim.

Oleh karena itu, konsumsi daun cincau dalam berbagai bentuk merupakan penangkal yang efektif untuk pencegahan kanker.

3. Menurunkan Demam dan Mengatasi Sakit Tenggorokan

Daun cincau terkenal dengan khasiatnya untuk menurunkan demam dan mengurangi sakit tenggorokan.

Ini karena ia mengandung nutrisi seperti alkaloid, flavonoid, saponin, tendradine, dan cardioplegicum serta vitamin A dan B. Senyawa antitoksin ini mampu mengobati gejala demam.

4. Melancarkan Buang Air Besar

BACA JUGA:Selain Buah-buhan, Ini Makanan yang Bisa Bikin Awet Muda

Dua komponen paling dasar untuk pencernaan yang sehat adalah air dan serat. Kekurangan cairan dalam tubuh dapat berdampak buruk pada keseimbangan air dan menyebabkan buang air besar menjadi sulit.

Serat dan air dalam daun cincau pada dasarnya membantu menyalurkan makanan melalui saluran pencernaan dengan lancar untuk pencernaan yang sehat dan mudah buang air besar.

5. Mencegah Diabetes

Pada daun cincau, terdapat senyawa klorofil dan senyawa lainnya yang disebut senyawa bisbenzilsokuinolin.Kedua senyawa ini menjadikan cincau dapat membantu mengatur kadar gula darah yang tinggi yang dialami oleh penderita diabetes.

Daun cincau dapat mengatur kadar gula darah yang tinggi dan juga meningkatkan kerja zat insulin. Saat terkena diabetes, kinerja insulin tidak bekerja dengan baik, maka dengan manfaat cincau untuk diabetes, kerja insulin terbantu dan dapat bekerja normal kembali.

Kategori :