Fokus Bangun Jalan Desa

Kamis 08-12-2022,14:22 WIB
Reporter : redokutpos
Editor : asa

BELITANG JAYA, OKUTIMURPOS.COM -  Meskipun Desa  di wilayah Kecamatan  Belitang Jaya jauh dari pusat kota Kabupaten OKU Timur, namun pembangunan tetap tersentuh ke wilayah tersebut, seperti jalan yang menuju Kecaman Belitang Jaya dan saat ini jalan kabupaten sudah bagus dan mudah dilewati.

 

Karena jalan kabupaten tersebut  sudah  dilakukan cor beton oleh Pemkab OKU Timur. Tentu hal ini sangat mempermudah warga desa yang ada di kecamatan Belitang Jaya mengangkut hasil  bumi dari desa masing-masing, dimana Kecamatan Belitang Jaya merupakan wilayah perkebunan karet dan sawit. 

 

Camat Belitang Jaya Yuniharyanto mengatakan, dengan bagusnya jalan kabupaten tersebut sangat membantu  warga desa  yang ada di wilayah Kecamatan Belitang Jaya.

 

“Perhatian pemerintah Kabupaten OKU Timur dan Pemerintah Provinsi terhadap  wilayah perbatasan patut kita acungi jempol, karena khusus wilayah Kecamatan Belitang Jaya, jalan kabupatennya sudah bagus,” terangnya. 

 

Tentu  hal ini disambut positif oleh  warga desa ditambah lagi katanya semenjak adanya waktu itu dana  ADD  pada waktu itu membuat jalan lingkungan di desa-desa saat ini Insfratruktur lebih baik.

 

“Ditambah ada lagi dana desa saat ini  yang  bersumber dari APBN, jelas  ini sangat membantu desa untuk terus memperbaiki Insfratruktur jalan desa atau jalan lingkungan didalam desa,” jelasnya.

 

Untuk dana desa tahun 2022 ini dikatakan Yuni, desa yang ada di Kecamatan Belitang Jaya siap mendukung program bupati dan wakil  bupati OKU Timur, sehingga penggunaan dana desa nantinya akan  difokuskan kepada  pembangunan jalan cor beton.

 

“Rencana kerja pembangunan (RKP) sudah ada dan tentu difokuskan pembangunan jalan cor beton. Kemudian nanti akan disesuaikan dengan RPJM,”ujarnya.

Kategori :