Update Harga iQOO Z7x Awal Juni 2024, Hp dengan Chipset Snapdragon 695 dan Baterai 6.000 mAh
iQOO Z7x--
OKUTIMURPOS.COM- iQOO Z7x Rekomendasi hp dengan spesifikasi gahar dan telah mengalami penurunan harga pada awal Juni 2024.
Hp iQOO Z7x berhasil menarik perhatian dari berbagai kalangan dan untuk hp iQOO Z7x ini sendiri pertama kali dirilis ke pasar Indonesia adalah pada bulan April 2023.
iQOO Z7x membawa spesifikasi yang gahar seperti performa chipsetnya yang mengusung Snapdragon 695, yang dipadukan dengan kapasitas RAM 8 GB.
Selain itu hp ini juga dibekali dengan baterai yang jumbo serta dukung pengisian daya cepat.
Untuk mengetahui lebih detail tentang hp ini, simak ulasan di bawah ini:
Dalam desainnya, hp ini memiliki dimensi dengan panjang 164.6mm, lebar 75.8mm, ketebalan 9.1 mm serta memiliki bobot 205 gram yang terbilang cukup berat.
Tetapi dibalik dimesinya yang cukup berat hp ini menompang baterai yang cukup besar.
BACA JUGA:IQOO Z9: Ponsel Canggih dengan Performa Unggulan, Desain Elegan dan Baterai 6000 mAh
Untuk layarnya, iQOO Z7x mengusung layar berukuran 6.64 inci yang hanya dilindungi dengan teknologi IPS LCD 120Hz. Kerapatan pikselnya juga biasa saja yakni hanya di angka 395 ppi.
Untuk fotografinya, iQOO Z7x memiliki dua kamera utama yang beresolusi 50 MP wide, dan 2 MP depth. sedangkan untuk kamera depannya beresolusi 8 MP wide.
Untuk kualitas Videonya kamera utamanya telah mampu merekam kualitas Video hingga 1080p@30/60fps dan gyro-EIS dan untuk kamera depannya hanya bisa merekam video hingga 1080p@30 saja.
Untuk performanya, iQoo Z7x mengandalkan prosesor Snapdragon 695 5G. chipset ini dipadukan dengan RAM 8 GB dan memiliki dua kapasitas penyimpanan yang berbeda yaitu 128 GB dan 256 GB sesuai dengan kebutuhanmu.
Selain itu, hp ini juga memiliki Extended RAM yang bisa menambah ekstra RAM 8 GB. Serta memiliki slot microSD yang bisa ditambah hingga 1TB untuk kelancaran bermain game dan penggunaan sehari-hari.
BACA JUGA:Samsung Galaxy A33 5G: Harga Jatuh di Juni 2024, Performa Tetap Gahar untuk Segmen Menengah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: