Manfaat Daun Kemangi Dapat Mencegah Demam Berdarah

Manfaat Daun Kemangi Dapat Mencegah Demam Berdarah

Manfaat Daun Kemangi--

OKUTIMURPOS.COM- Demam berdarah adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus dengue yang dibawa oleh nyamuk Aedes aegypti. 

Adapun gejala demam berdarah yang akan terjadi meliputi demam tinggi, nyeri otot dan sendi, sakit kepala, ruam kulit, pendarahan dari hidung dan gusi, serta mual dan muntah.

Dalam upaya menangani masalah kesehatan terkait demam berdarah selain pengobatan secara medis anda juga bisa mencoba pengobatan teradisional atau secara alami menggunakan tumbuhan yang bersifat herbal.

Pengobatan teradisional atau secara alami seperti daun kemangi sebagai solusi alami yang efektif karna terkandung senyawa aktif dalam tanaman yang sering digunakan sebagai bumbu dapur ini.

Daun kemangi adalah sejenis daun yang sering digunakan dalam masakan Asia Tenggara, terutama dalam masakan Indonesia. 

BACA JUGA:Cara Mudah Mengurangi Mual, dengan Mengonsumsi Rebusan Jahe Secara Alami

Daun kemangi ini memiliki aroma yang khas dan segar serta berasa sedikit pedas. Daun ini sering dimanfaatkan sebagai bahan tambahan dalam berbagai hidangan, mulai dari soto, mie ayam, nasi goreng, hingga salad.

Daun kemang inii memiliki kandungan senyawa aktif yang telah terbukti mampu membantu mencegah infeksi virus yang menjadi penyebab demam berdarah.

Senyawa-senyawa ini memiliki efek antivirus alami yang dapat menghambat perkembangan virus dengue, penyebab umum dari penyakit demam berdarah.

Dengan mengonsumsi daun kemangi secara rutin tidak hanya dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, tetapi juga membantu mengurangi risiko terkena demam berdarah. 

BACA JUGA:Cara Mudah Mengatasi Melawan Infeksi Bakteri, dengan Rebusan Daun Salam Secara Alami

Daun kemangi kaya akan kandungan antioksidan dan nutrisi penting lainnya yang dapat membantu tubuh dalam melawan infeksi.

cara mengonsumsi daun kemangi untuk mencegah demam berdarah di rekomendasikan untuk mengkonsumsi secangkir air rebusan daun kemangi setiap hari atau menggunakannya sebagai bahan dalam masakan sehari-hari. 

Selain itu, dapat juga dibuat menjadi teh atau dijadikan tambahan pada smoothie atau salad yang biasa anda makan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: