Masyarakat Terukis Rahayu Gelar Isra' Mi'raj

Masyarakat Terukis Rahayu Gelar Isra' Mi'raj

Masyarakat Terukis Rahayu Gelar Isra'Mi'raj. Deo/okutpos--

MARTAPURA, OKUTIMURPOS.COM - Masyarakat di Gang Puncak I, Rt  002 Rw 004 Kelurahan Terukis Rahayu, Kecamatan Martapura, OKU Timur menggelar kegiatan Isra' Mi'raj, di Mushola Alhusna, pada Kamis (08/02/2024) malam.
 
Panitia mendatangkan Ustad  Muhamad Sutomo dari Kota Baru. Sebelum acara berlangsung terlebih dahulu pembacaan alquran oleh Lintang Womaranti.
 
Meskipun sempat turun hujan yang cukup deras dan padam lampu tadi tidak membuat surut niat masyarakat untuk dan ke Mushola Alhusna untuk mengikuti kegiatan keagamaan. Saat menyampaikan ceramah dengan gaya yang kocak membuat suasana semakin meriah dan membuat jamaah semakin serius mendengarkan ceramah yang disampaikan ustad.
 
Ketua Mushola Alhusna sekaligus Ketua Pelaksana T, Nugroho, memperingati Isra' Mi'raj ini perlu untuk kebaikan dalam kehidupan sehari-sehari. "Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat yang semangat datang ke Mushola untuk menghadiri Isra' Mi'raj,"ungkapnya.
 
Sementara Kepala Lingkungan (Kaling) 004 Kelurahan Terukis Rahayu, Kecamatan Martapura, OKU Timur, Mardian, menambahkan, siraman rohani yang disampaikan oleh uztad bermanfaat bagi masyarakat.
 
Ustad  Muhamad Sutomo, dalam tauziah yang disampaikannya, niatnya memperingati Isra' Mi'raj. Isra' Mi'raj merupakan suatu kejadian yang mulia. Mengaji itu penting cari ilmu itu wajib. Orang yang datang ke Majelis taqlim ALLAH SWT akan mempermudah langkahnya untuk menuju surga.(clau)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: