Tanamkan Nilai Ilmu Agama Sejak Dini

Tanamkan Nilai Ilmu Agama Sejak Dini

HADIRI : Bunda Literasi Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur dr. Sheila Noberta, Sp.A., M.Kes. menghadiri kegiatan keagamaan bersama ratusan anak-anak dan para pedamping. Minggu, 28 Januari 2024--

MARTAPURA,OKUTIMURPOS.COM - Bunda Literasi Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur dr. Sheila Noberta, Sp.A., M.Kes. menghadiri kegiatan keagamaan bersama ratusan anak-anak dan para pedamping. Minggu, 28 Januari 2024.

Bertempat di Masjid Al Azhar Cidawang Martapura, kegiatan bertajuk Dauroh Anak ini menghadirkan Ustadz Apriyanto, S.H. yang merupakan pengajar di Pondok Pesantren Darul Qur'an Wal Hadits OKU Timur 

Adapun tema yang dibawakan pemateri adalah "Bersama Ayah Bunda ke Surga".

"Kegiatan daurah ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai ilmu Agama Islam sejak dini kepada anak-anak semua," imbuh Bunda Sheila.

Dirinya menyampaikan, sebagai seorang muslim dan seorang ibu, tentu memiliki tanggung jawab atas pendidikan anak dalam mengajarkan ilmu agama.

"Ini acara yang sangat penting, sebagai seorang ibu, tentu kita memiliki tanggung jawab untuk menjaga, mendidik dan memastikan nilai-nilai agama telah tertanam kepada anak-anak yang akan menjadi penerus kita nantinya," tuturnya.

BACA JUGA:Tambah Wawasan Pelajar, DPP KB OKU Timur Gelar Sosialisasi Sekolah Siaga Kependudukan

Bunda Sheila berpesan kepada anak-anak, untuk mendengarkan apa yang disampaikan oleh pemateri, "Semoga nantinya kita bisa berkumpul bersama Ayah Bunda ke Surga," tutupnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan kajian bersama, tampak wajah anak-anak ceria  mendengarkan materi dari Ust. Apriyanto, S.H.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: