Waspada Hujan Disertai Petir Banyak Terjadi di Sumatera Selatan 11 November 2023, Terutama Malam Hari

Waspada Hujan Disertai Petir Banyak Terjadi di Sumatera Selatan 11 November 2023, Terutama Malam Hari

Ilustrasi--

Martapura, Muaradua, dan sejumlah wilayah lainnya juga akan mengalami variasi cuaca dari cerah berawan di pagi hari, Hujan ringan di siang hingga malam hari, dengan potensi hujan ringan hingga sedang.

Suhu berkisar antara 21 - 35 derajat Celcius, dan kelembapan antara 50 - 100 persen.

Di Muaradua, pagi hari juga akan cerah berawan, namun siang hingga malam hari kondisi cuaca akan hujan ringan Sedangkan suhu berkisar 22 - 34 derajat Celcius dan kelembapan mencapai 50 - 90%.

BACA JUGA:Siap-siap Operasi Patuh Musi 2022 Dimulai Senin, Jenis Pelanggaran Ini Jadi Incaran

Muara Enim diperkirakan akan cerah di pagi hari dan cerah di siang hingga malam hari, suhu 23 – 34 derajat Celcius dengan kelembapan 50 - 90%.

Muara Rumpit Muratara harus waspada, karena selain cuaca berawan sepanjang hari, di malam hari diperkirakan akan terjadi hujan petir. Suhu 23 - 34 derajat Celcius dan kelembapan 50 - 90%.

Musirawas akan mengalami cuaca berawan sepanjang hari dengan hujan ringan di siang dan malam hari. Untuk suhu 22 - 33 derajat Celcius dan kelembapan 55 - 95%.

Pagar Alam akan mulai dari cerah berawan di pagi hari , terjadi hujan ringan disiang hari hingga berawan di malam hari, dengan suhu 23 - 34 derajat Celcius dan kelembapan 50 - 90%.

Palembang akan mempunyai cuaca cerah berawan di pagi hari dan siang hari, tetapi waspada hujan petir dimalam hari, suhu 23 - 34 derajat Celcius dan kelembapan 50 - 90%.

BACA JUGA:Hari Pahlawan, Bupati OKU Timur Enos Ikuti Upacara Ziarah Nasional

Pangkalan Balai juga diprediksi akan terjadi hujan petr dimalam hari, sedangkan pagi berawan serta terjadi hujan ringan disiang hari.

Prabumulih,juga diprediksi hujan dimalam hari, serta pagi dan siang hari cerah berawan. Dengan suhu 23-34 dan kelembaban 50-90%

Sekayu semuanya akan mengalami cuaca serupa, dengan pagi yang cerah berawan, siang hujan ringan di malam hari diprediksi hujan petir, dengan suhu dan kelembapan yang hampir sama.

Talang Ubi Pali diperkirakan akan cerah di pagi hari, berawan pada siang hari, dan hujan ringan di malam hari .

Suhu berkisar antara 23 - 34 derajat Celcius dan kelembapan 50 - 90%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: