Barakuda, Sang Predator Laut yang Menjadi Santapan Lezat di Meja Makan
Ikan Barakuda hasil memancing lebih menggoda dengan resep asam manis.--
Barakuda, Sang Predator Laut yang Menjadi Santapan Lezat di Meja Makan dengan resep Asem Pedas Manis
OKUTIMURPOS.COM- Di dunia pecinta memancing laut, nama ikan Barakuda seringkali menjadi topik pembicaraan yang seru.
Ikan ini dikenal dengan penampilan yang cukup menyeramkan dan berukuran yang panjang memukau.
Ikan predator ini mampu tumbuh hingga enam kaki panjangnya.
Dan lebarnya bisa mencapai satu kaki.
Namun, di balik bentuk yang menakutkan, ikan Barakuda menyimpan segudang manfaat yang luar biasa untuk kesehatan.
BACA JUGA:Mak Nyus Nian, Ikan Kuwe Gerong (GT) Hasil Memancing Diolah dengan Resep Bumbu Kuning Silakan Dicoba
Tersebar luas di perairan tropis dan subtropis, ikan ini memiliki daging yang kaya akan lemak tak jenuh dan omega-3.
Zat-zat yang ini sangat berharga untuk menjaga kesehatan jantung.
Tak hanya itu, Barakuda juga diketahui membantu meningkatkan metabolisme tubuh, kesehatan paru-paru dan mata, serta meningkatkan vitalitas.
Ketika masuk ke dapur, ikan Barakuda menjadi bintang dalam berbagai olahan masakan khas Nusantara.
Salah satunya adalah olahan Ikan Barakuda dengan bumbu asem pedas manis yang tak hanya menggoyang lidah.
Namun, juga memanjakan pencinta kuliner dengan kombinasi rasa yang unik dan nikmat.
Cara memasaknya pun terbilang sederhana.
Pertama, Ikan dipotong sesuai dengan selera..Kemudian dibersihkan digoreng hingga matang, kemudian ditiriskan.
BACA JUGA:Bumbu Dapur Ini Ternyata Ampuh Turunkan Panas Pada anak! Pengen Tahu Caranya, Cek Disini
Di wajan berbeda, tumisan bawang merah, bawang putih, dan jahe menjadi dasar aroma yang bisa mengundang selera.
Tambahan saus tomat, saus pedas, dan saus tiram menjadi rahasia kelezatan bumbunya. Lebih Mak Nyus perlu diperkaya dengan cabe rawit, cabe keriting, dan kecap manis.
Setelah bumbu meresap dan aromanya semakin memuncak, tomat merah dan bawang bombay segera masukkan.
Jangan lupa serta taburan garam, kaldu bubuk, dan lada bubuk melengkapi keharuman yang tercipta.
Ikan Barakuda yang telah digoreng tadi kemudian masukkan kembali ke wajan.
Kemudian diberi bumbu hingga merata.
Dujamin setiap gigitan nanti akan membawa pengalaman rasa yang tak terlupakan.
Menu Ikan Barakuda asem pedas manis ini siap disantap.
Ya mengubah predator ganas di laut akan menjadi hidangan yang memikat dan sehat.
Ikan yang seringkali terlihat mengerikan tersebut telah berhasil memenangkan hati para penggemar kuliner, dengan segala keistimewaannya.
Selamat menikmati.
BACA JUGA:Ajarkan Pola Asuh dan Asupan Gizi yang Benar, Pemkab OKU Timur Gelar Lomba BSI
Barakuda adalah ikan predator dari kelas Actinopterygi yang memiliki tubuh panjang dan ramping.
Ukuran bisa hingga enam kaki panjang dan satu kaki lebar, dilapisi sisik halus.
Spesies ini tersebar di samudra tropis dan subtropis secara global.
Semua jenis barakuda termasuk dalam genus Sphyraena, yang juga merupakan genus tunggal dalam famili Sphyraenidae.
(Brojum/*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: