Gubernur Herman Deru Dorong HIPPI Sumsel Ciptakan Lapangan Kerja Lebih Luas Bagi Masyarakat

Gubernur Herman Deru Dorong HIPPI Sumsel Ciptakan Lapangan Kerja Lebih Luas Bagi Masyarakat

Gubernur Sumsel H. Herman Deru menghadiri Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus DPD Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) Provinsi Sumsel Periode 2023-2028 --

PALEMBANG,OKUTIMURPOS - Gubernur Sumsel H Herman Deru menghadiri Pelantikan dan Pengukuhan Pengurus DPD Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) Provinsi Sumsel Periode 2023-2028 di Hotel Swarna Dwipa, Sabtu (26/8) siang.

 

Dalam kesempatan itu Gubernur Herman Deru berbagi tips dan saran agar para pengusaha pribumi bisa lebih sukses. Dikatakannya soal etos kerja orang Sumsel sudah tak perlu diragukan karena tidak kalah bersaing dengan yang lain.

 

" Kadang kesuksesan itu tersumbat karena beberapa hal, seperti kurang berani dan gengsi yang terlalu tinggi. Gengsi bisa membuat peluang menjadi jauh," ujar Gubernur Hermam Deru yang juga punya latar belakang pengusaha tersebut.

 

Selain dua hal di atas, sumbatan selanjutnya adalah terlalu nyaman di zona nyaman sehingga menjadi cepat puas. Lebih jauh Gubernur Herman Deru mengapresiasi keberadaan HIPPI di Sumsel karena telah berkontribusi ikut menekan angka pengangguran di Sumsel.

 

Dengan banyaknya usaha yang dijalankan pengusaha membuat masyarakat yang membutuhkan pekerjaan tidak hanya fokus mencari kerja menjadi pegawai negara saja.

" Tapi karena bapak ibu membuka peluang tenaga kerja makanya Sumsel masuk kategori penganggurannya rendah di Indonesia," jelasnya.

Di ujung sambutannya Ia juga meminta pengurus HIPPI yang baru dilantik yang terdiri daei orang pikihan dan handal dapat memaksimalkan oenyerapan Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Sumsel.

BACA JUGA:Ribuan Penyuluh Pertanian Ikut Uji Kompetensi, Gubernur: Dorong Petani Jadi Entrepreneurship

Sebagai organisasi yang mewadahi pengusaha-pengusaha pribadi, HIPPI menurutnya juga memiliki tanggungjawab besar dalam mengembangkan potensi ekonomi daerah dan memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: