Dinas Perikanan dan Peternakan Pasang Tanda pada Sapi, untuk apa ya
PEMASANGAN: Terlihat pemasangan EarTag oleh dinas peternakan OKU Timur terhadap hewan yang sudah di vaksin PMK.--
MARTAPURA,OKUTIMURPOS.COM - Ternak sapi yang sudah divaksin PMK di Kabupaten OKU Timur ditandai dengn EarTag. Hal itu untuk memudahkan identifikasi dan memperluas cakupan vaksinasi.
BACA JUGA:Ini Wajah Kapolres OKU Timur yang Baru
Pemasangan tanda khusus di telinga ternak tersebut sudah diawali oleh petugas Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten OKU Timur di Kecamatan Madang Suku I.
BACA JUGA:Rara Lida Batal Tampil, Group Band Republik Hingga Salju Band Bakal Guncang OKU Timur
Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten OKU Timur Yuni Haryanto mengatakan pemasangan EarTag di daun telinga sapi ternak itu untuk mempermudah mengidentifikasi bahwa hewan ternak tersebut telah divaksin PMK atau tidak. Karena, di EarTag tersebut dilengkapi dengan barcode.
BACA JUGA:Kadinkes Kosong, Zaenal Abidin Dirotasi, Kadin Pertanian dan Kadin Ketpang Tukar Kursi
“Untuk mengecek barcode cukup menggunakan handphone android. Kalau itu dicek nanti akan muncul data-data hewan ternak apakah sudah divaksin atau belum, disitu juga akan muncul nama pemiliknya,” ujarnya.
BACA JUGA:Nah! Ini Cara Dapatkan Saldo Tanpa Harus Transfer, Cek di Sini
Ia menekankan, untuk sementara ini, hewan ternak yang dipasangi EarTag hanya bagi sapi atau kerbau yang telah divaksin PMK.
BACA JUGA:Dukung Kemandirian Ekonomi Masyarakat di Kawasan Agrowisata Kabupaten OKU
"Kita akan terus melakukan vaksin PMK terhadap ternak ayang ada di Bumi Sebiduk Sehaluan, agar sapi terhindar dari penyakit, jika sudah di vaksin maka akan dipasang EarTag,” ujarnya.(Dira)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: