Kasus Video Anak Dikunci di WC SPBU, Ini Kata Polres OKU
AKP Zanzibar Zulkarnain , Kasat Reskrim Polres OKU, Sumsel-baik-dori
OKUTIMURPOS.COM,BATURAJA-Ternyata kasus video viral Tiktok @reo.baturajo, sudah masuk ke Polres OKU, Sumsel.
Keluarga anak yang dikunci di WC SPBU Jl Lintas Garuda ini melapor ke Polres OKU. Mereka tidak senang anaknya dikunci di WC.
Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo melalui Kasat Reskrim Polres OKU AKP Zanzibar Zulkarnain saat dikonfirmasi wartawan membenarkan pihaknya telah menerima laporan dari korban penyekapan di dalam SPBU itu.
BACA JUGA:Viral Tiktok Anak Dikunci di WC SPBU, Ini Kata Joko Anak Owner SPBU
"Laporan polisinya sudah kami terima di SPKT Polres OKU. Saat ini masih dalam proses penyelidikan. Kemungkinan akan kita panggil yang bersangkutan karena saat ini kita masih memeriksa para saksi. Nanti baru kita gelarkan perkaranya," ujar AKP Zanzibar.
Dalam hal ini, polisi lanjut Zanzibar akan bekerja secara profesional terkait laporan tersebut. Tetapi, mereka terlebih akan melakukan pemeriksaan mendalam apakah ini sudah masuk unsur atau selanjutnya bisa diselesaikan dengan baik (damai) antar kedua belah pihak.
"Kami pastikan ini akan kita tindaklanjuti. Mohon dukungannya," pungkas Zanzibar. (pur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: kepolisian