Polres OKU Timur Dirikan Empat Pos PAM
Reporter:
CLAUDEO HALENDEA|
Editor:
CLAUDEO HALENDEA|
Kamis 22-12-2022,10:14 WIB
Bupati OKU Timur Enos dan Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono saat mengecek kesiapan pasukan untuk pengamanan operasi lilin tahun 2022 ini. Deo/okutpos--
MARTAPURA,OKUTIMURPOS.COM - Rangka Operasi Lilin Musi tahun 2022 dan Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023. Polres OKU Timur dirikan empat pos PAM.
Hal tersebut diungkap Kapolres OKU Timur AKBP Nuryono SH SIK MM usai menggelar apel pasukan di halaman Mapolres OKU Timur.
"Polres OKU Timur akan didirikan sebanyak 4 pos, diantaranya 2 pos pelayanan yang terletak di Pasar Martapura dan Gumawang serta 2 pos PAM yang terletak di Minang Baru dan Perbatasan dengan Provinsi Lampung," katanya.
Sementara, Bupati OKU Timur Ir H Lanosin saat membacakan amanat Kapolri mengatakan, apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir persiapan personil maupun sarana dan prasarana.
"Dengan demikian diharapkan pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergi sehingga perayaan Nataru mampu berjalan dengan kondusif," katanya.
Kepada seluruh personil pengamanan, kata Enos, untuk menjadikan pengamanan Nataru sebagai sebuah kebanggaan, Laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, profesional, humanis.
"Pahami tugas maupun fungsinya masing-masing sesuai rencana operasi dengan mengedepankan langkah prediktif serta deteksi dini," jelasnya.
Operasi Lilin Musi Tahun 2022 dalam Rangka Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023 akan diselenggarakan selama 11 hari, mulai tanggal 23 Desember 2022 hingga 02 Januari 2023. (clau)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
liputan langsung