Di Tiongkok Dijamu Minum Teh oleh Madam Peng Liyuan, Kini Jokowi dan Ibu Negara Tiba di Tokyo
OKUTIMURPOS.COM. JAKARTA - Momen keakraban tampak saat Ibu Iriana Joko Widodo diterima oleh Madam Peng Liyuan istri Presiden Xi Jinping di Villa 15, Diaoyutai State Guesthouse, Beijing, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Senin sore, 26 Juli 2022.
Ibu Iriana tiba dan langsung disambut oleh Madam Peng Liyuan di ruang utama dan keduanya tampak berbincang-bincang.
“Selamat datang, disambut oleh musim panas di bulan Juli di Tiongkok,” ucap Madam Peng Liyuan. “Terima kasih penyambutannya, tapi tidak terlalu panas ini,” balas Ibu Iriana Jokowi.
Madam Peng Liyuan menyampaikan kegembiraannya dapat bertemu Ibu Iriana kembali meskipun sudah pernah beberapa kali bertemu.
Dalam kesempatan tersebut, Ibu Iriana juga mengundang kehadiran Madam Peng Liyuan untuk hadir pada KTT G20 di Bali mendatang. “Nanti di bulan November ada G20 di Bali, Indonesia. Saya tunggu kehadirannya,” ucap Ibu Iriana. “Saya ingin sekali lagi berkunjung ke Pulau Bali,” jawab Madam Peng Liyuan.
Setelah berbincang santai, Ibu Iriana dan Madam Peng Liyuan menuju teras luar gedung untuk minum teh bersama sembari menyaksikan pertunjukan kesenian berupa penampilan musik Butet dari Sumatera Utara yang dilantunkan menggunakan bahasa Tiongkok.
Turut mendampingi Ibu Iriana Joko Widodo dalam pertemuan tersebut yaitu istri Duta Besar RI Beijing Sih Elsiwi Handayani Oratmangun. Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana Jokowi beserta rombongan tiba di Bandar Udara Haneda, Tokyo, Jepang pada Rabu 27 Juli 2022 dini hari, setelah menempuh perjalanan tiga jam dari Beijing, RRT.
Pesawat Garuda Indonesia GIA-1 yang membawa Presiden Jokowi dan rombongan mendarat pada pukul 00.30 waktu setempat. Tampak menyambut di bawah tangga pesawat Wakil Menteri Luar Negeri Jepang Miyake Shingo, Duta Besar Jepang untuk RI Kanasugi Kenji dan Ibu Kanasugi Yasuko.
Selanjutnya Dubes RI Tokyo Heri Akhmadi dan Ibu Nuning Wahyuniati, Atase Pertahanan KBRI Tokyo Kolonel Andi Nur Abadi dan Ibu Andi Rehan Nurjanah serta Dirjen/Asisten Menteri untuk Urusan Asia Tenggara dan Asia Barat Daya Kementerian Luar Negeri Jepang Kano Takehiro.
Presiden Jokowi dan Ibu Iriana kemudian menuju hotel tempatnya menginap di Tokyo dan melanjutkan kunjungan kerjanya pada pagi hari. Sejak Senin 25 Juli 2022 Presiden Jokowi memulai rangkaian kunjungan luar negeri ke tiga negara di kawasan Asia Timur yaitu RRT, Jepang, dan Korea Selatan yang merupakan mitra strategis Indonesia di bidang ekonomi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: disway.id