ASUS Zenbook Pro 14 Duo OLED: Laptop Multi-tasking yang Di Atas Rata-rata

Kamis 11-07-2024,14:49 WIB
Reporter : Rama
Editor : Rama Putra

OKUTIMURPOS.COM- ASUS membuat laptop yang sangat multifungsi dengan layar yang memiliki dua bagian.

Keberadaan dua layar sekaligus jelas menjadi sorot utama pada laptop ini. 

ASUS Zenbook Pro 14 Duo OLED menjadi laptop grafis yang membawakan layar sekunder di bagian bawah.

Fungsinya bukan untuk menampilkan aktivitas utama, melainkan untuk menambah fungsi dan kenyamanan saat beraktivitas. 

Misalnya pada saat mengedit foto di Photoshop, layar sekunder bisa tampilkan kontrol tambahan seperti mengubah warna dan saturasi.

Karena jelas memiliki peruntukkan pada aktivitas desain, layar utamanya mengusung panel OLED dengan reproduksi warna yang vibrant. 

Uniknya lagi, tersedia refresh rate 120 Hz pada layar yang fungsinya lebih pas dimiliki oleh laptop gaming.

Laju penyegaran yang tinggi sebenarnya sudah sangat pas untuk laptop desain. Tapi mengingat tidak ada refresh rate adaptif, ini akan membuat laptop boros baterai lantaran menggunakan laju tinggi terus-menerus.

BACA JUGA:realme C33 vs OPPO A16 Manakah yang Paling Unggul, Cek Spesifikasi Perbandingannya

Kendati masih menggunakan prosesor Intel Core i7 generasi ke-12 dengan kartu grafis Intel Xe, performanya masih tetap kuat untuk aktivitas berat. 

Pasalnya, sejumlah aplikasi grafis seperti Photoshop, Lightroom, dan software edit video bisa tetap hasilkan performa gemilang pada penggunaan berdurasi panjang.

Laptop ini juga tersedia dalam opsi RTX 3000 series untuk dapat melakukan rendering grafis dan bermain gim dengan lebih lancar. 

Pada dasarnya, ini adalah laptop yang tepat bagi siapa saja yang membutuhkan performa grafis kencang sekaligus pengalaman multi-tasking yang di atas rata-rata.

Tapi untuk Anda yang mencari fitur terbaru dari segi GPU dan performa, laptop ini kurang cocok karena belum dibekali RTX 4000 series dan prosesor Intel Core generasi ke-13 seperti para pesaingnya.

Untuk kapasitas penyimpanannya, laptop ini sudah dibekali dengan RAM 16 GB berjenis LPDDR5 yang sangat lancar. Serta sudah dibekali dengan penyimpanan SSD 512 GB yang luas.

Kategori :