Wujudkan Lingkungan Bersih Sehat, Lapas Kelas IIB Martapura Raih Sertifikat Laik Higiene dari DPMPTSP OKUT

Wujudkan Lingkungan Bersih Sehat, Lapas Kelas IIB Martapura Raih Sertifikat Laik Higiene dari DPMPTSP OKUT

Kalapas Kelas IIB Martapura Edi Saputra SH MH saat meraihSertifikat Laik Higiene dari Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu OKU Timur. Deo/okutpos --

MARTAPURA, OKUTIMURPOS.COM - Komitmen Lapas Kelas II B Martapura dalam menjaga standar kebersihan dan kesehatan di lingkungan pemasyarakatan terwujud. 
 
Hal tersebut dibuktikan dengan diraihnya sertifikat Laik Hiegiene Jasaboga oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur.
 
Kepala Lapas Martapura, Edi Saputra SH MH menyampaikan, bahwa penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dan kerjasama seluruh pihak, mulai dari petugas hingga warga binaan. 
 
"Kami selalu berusaha untuk memberikan lingkungan yang sehat dan bersih bagi para warga binaan. Sertifikat ini merupakan bentuk pengakuan atas usaha kami dalam menjaga higienitas di lingkungan Lapas," ujarnya.
 
Dalam Proses penilaian dilakukan secara menyeluruh oleh tim dari DPMPTSP OKU Timur, yang meliputi aspek kebersihan lingkungan, sanitasi, pengelolaan sampah, serta upaya pencegahan penyakit. 
 
Dalam kesempatan ini, pihak DPMPTSP OKU Timur juga memberikan apresiasi terhadap inovasi yang dilakukan oleh Lapas Martapura dalam mempromosikan pola hidup bersih dan sehat di lingkungan pemasyarakatan.
 
Kalapas Edi Saputra SH MH menambahkan bahwa Lapas Martapura akan terus berinovasi dan memperbaiki fasilitas yang ada demi memberikan pelayanan terbaik bagi warga binaan. 
 
"Kami berkomitmen untuk mempertahankan dan meningkatkan standar kebersihan yang telah dicapai, serta terus berupaya menciptakan lingkungan yang kondusif bagi rehabilitasi dan reintegrasi warga binaan," tambahnya.
 
Prestasi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi lembaga pemasyarakatan lainnya untuk terus meningkatkan standar kebersihan dan kesehatan di lingkungan masing-masing. 
 
Dengan demikian, Lapas Martapura telah menunjukkan bahwa pemasyarakatan tidak hanya tentang pengamanan, tetapi juga tentang perbaikan dan peningkatan kualitas hidup para penghuninya.  (clau)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: liputan langsung