Spesifikasi dan Harga HP Realme C65 Indonesia Terbaru

Spesifikasi dan Harga HP Realme C65 Indonesia Terbaru

Realme C65--

OKUTIMURPOS.COM- Realme, perusahaan teknologi yang terkenal dengan produk-produk berkualitas tinggi dengan harga terjangkau, secara resmi meluncurkan hp terbarunya, Realme C65. 

Hp ini memiliki spesifikasi yang impresif dengan harga yang terjangkau, memenuhi kebutuhan konsumen yang mencari perangkat berkualitas tanpa harus menguras kantong.

Hp ini memiliki keunggulan layar IPS LCD, Refresh Rate 90 Hz  hp ini dibekali dengan chipset besutan MediaTek Helio yang menghasilkan performa yang stabil dengan dibekali baterai 5000 mAh serta didukung dengan fast charging 45 watt.

Untuk spesifikasi lengkapnya dan harga simak dibawah ini.

Realme C65  memiliki ukuran demensi  164.6 x 76.1 x 7.64 mm dengan berat 185  gram  sehingga menambah kemewahan proforma hp ini.

BACA JUGA:Harga OPPO A78 4G Terbaru Ahir 2024 dan Spesifikasinya, Sekarang Turun Segini, Kamera 50 MP, Worth It

Selain itu, hp realme C65  sudah menggunakan ketahanan  IP54 sehingga tahan debu dan percikan air.

Realme C65  mengusung layar unggulan yaitu IPS LCD dengan ukuran 6,67 inci dengan menggunakan resolusi 720 x 1604 piksel, Refresh Rate 90 Hz  serta dibekali dengan rasio layar ke bodi 85.6 persen.

Layar ini juga memiliki kecerahan puncak hingga 625 nits, menjadikannya baik untuk penggunaan outdoor.

Dengan layar yang seperti ini tentunya menggunakan hp Realme C65 ini sudah sangat nyaman untuk digunakan beraktivitas seperti menonton video, browsing internet, serta bermain game dengan nyaman.

Untuk fotografinya, Realme C65 memiliki dua kamera utama yang berisolusi 50 MP, dan kamera depth 2 MP. Dengan kamera selfie berisolusi 8 MP.

Realme C65 didukung dengan chipset unggulan yaitu MediaTek Helio G85.

BACA JUGA:OPPO A92 Vs Infinix Note 11, Berikut Analisis Spesifikasi dan Harganya

Selain itu, Chipset ini di padukan dengan RAM 6 GB hingga 8 GB dengan penyimpanan internal 128 GB hingga 256 GB. dibekali Extended RAM hingga 8 GB serta didukung microSD  hingga  2 TB

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: