Study Tour, 28 Orang Penumpang Bus Minanga Alami Kecelakaan

Study Tour, 28 Orang Penumpang Bus Minanga Alami Kecelakaan

Bus yang mengangkut 28 rombongan penumpang siswa SDN 1 Harisan Jaya Kecamatan Cempaka Kabupaten Ogan Komering Timur (OKU) Timur --

OKUTIMUR - Study Tour maut dengan 28 orang penumpang alami kecelakaan, Bus yang mengangkut 28 rombongan penumpang siswa SDN 1 Harisan Jaya Kecamatan Cempaka Kabupaten Ogan Komering Timur (OKU) Timur mengalami kecelakaan, Jumat malam (24/5) sekitar pukul 21.58 WIB di Jalan Lintas Timur Desa Bulu Cawang Kecamatan Kayuagung Kabupaten OKI Provinsi Sumatera selatan.

 

Bus study tour itu mengangkut 28 Siswa SD termasuk Guru pendamping yang berangkat pada tanggal 24 mei 2024 pagi.

 

Junaidi salah satu warga Cempaka yang dihubungi OKUTIMURPOS mengatakan, Bus study tour SDN 1 Harisan Jaya Kecamatan Cempaka tersebut berangkat ke Palembang yang dijadwalkan pulang pergi untuk berkeliling ke tempat wisata Kota Palembang. 

 

"Berangkat dari Cempaka Pagi hari jumat tanggal 24 mei 2024, Sekitar 28 orang Siswa SD termasuk Guru pendamping," jelasnya.

 

Menurutnya, Mereka Study tour untuk mengunjungi berbagai tempat wisata di kota Palembang seperti Alquran Besar dan beberapa tempat lainnya.

 

"Dijadwalkan keberangkatan Bus tersebut hanya pulang pergi, Kecelakaan pada saat akan pulang menuju OKU Timur, Untuk korban yang meninggal ada 2 orang yaitu 1 Guru Wanita dan 1 perempuan anak dari salah satu Guru SMA di Cempaka," tutur Jun yang istrinya juga berprofesi sebagai tenaga pendidik di Kecamatan Cempaka.

 

Dilansir dari sumeks.bacakoran.co, Kecelakaan tragis bus study tour ini terjadi pada Jumat malam 24 mei sekitar pukul 21.58 WIB di Jalan Lintas Timur Desa Bulu Cawang, Kecamatan Kayuagung OKI.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: