Meluncur dengan Harga RP2 Jutaan, Xiaomi Redmi Note 12 Bawa Chipset Snapdragon 685

Foto: okutimurpos.com - Xiaomi Redmi Note 12--
Xiaomi Note 12 memiliki 3 pilihan RAM, yakni 4 GB, 6 GB, dan 8 GB. Kapasitas RAM ini bisa kamu perluas lagi dengan memanfaatkan RAM Expansion maksimal 3 GB, sehingga total RAM menjadi 11 GB, sesuai hp dengan ram rang kamu beli.
Untuk kapasitas penyimpanan,Xiaomi Note 12 tersedia dua pilihan yaitu 128 GB dan 256 GB. Jika dirasa kurang, kamu masih bisa menambah penyimpanan eksternal melalui microSD hingga 1 TB.
Xiaomi Note 12 ini telah menggunakan sistem Android 13, dengan antarmuka MIUI 14.
Redmi Note 12 dibekali chipset Snapdragon 685 dengan CPU octa-core.
Hp ini dapat menjalankan game populer dengan mulus, seperti game Free Fire dengan gerafik tinggi, serta Mobile Legends dengan seting ultra.
Xiaomi Note 12 ini dibekali baterai dengan berkapasitas 5000 mAh berjenis Li-Polymer. Xiaomi membekali HP ini dengan pengisian daya cepat 33W.
Dengan fitur ini, pengisian daya hingga 100% dapat diselesaikan dalam waktu kurang lebih 70 menit. Xiaomi Note 12 ini telah dibekali sensor sidik jari di bagian tombol powernya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: