Mengguncang Dunia Hp, Vivo Y100 5G Bawa Chipset Snapdragon 4 Gen 2, Lihat Spesifikasi Lengkapnya
Vivo Y100 5G--
OKUTIMURPOS.COM-- Vivo kembali mengguncangkan dunia hp dengan membawa lini Y-Series, yaitu Vivo Y100 5G yang membawa spesifikasi mempuni di kelas menengah.
Vivo Y100 5G ini hadir di Indonesia pada Januari 2024. Hp ini membawa desain yang mirip dengan seri V29 series yang dirilis pada 2023 lalu.
Vivo Y100 5G juga hadir dengan membawa spesifikasi yang gahar, seperti pada performanya yang menggunakan chipset dari Snapdragon 4 Gen 2.
Chipset ini merupakan chipset terkencang yang sering dibawa oleh hp di kelas tertinggi, tetapi Vivo Y100 5G sudah memilikinya.
Selain itu, Vivo Y100 5G juga dibekali dengan kapasitas RAM dan Penyimpanan yang besar. Apa saja spesifikasi yang dimiliki oleh Vivo Y100 5G ini, berikut ini spesifikasinya.
BACA JUGA:Perbandingan Spek Hp Februari 2024, Redmi A2 dan Itel P40, Harga Dibawah Rp1 Jutaan,
Vivo Y100 5G memiliki ukuran dimensi 163.17 x 75.81 x 7.79 mm dengan bobot sesuai warna yang berbeda yaitu 185.5 gram untuk Hitam Onyx, dan 191 gram untuk Ungu Anggrek.
Untuk penutup belakang Ungu Anggrek telah menggunakan bahan sintetis yang membuat warnanya tambah elegan.
Di bagian layarnya, Vivo Y100 5G menggunakan panel AMOLED berukuran 6.67 inci Full HD Plus 1080 x 2400 piksel dengan refresh rate 120 Hz.
Selain itu juga layar ini memiliki tingkat kecerahan (brightness) maksimum 1.200 nit, kerapatan piksel 394 ppi, dan cakupan gamut warna 100 persen DCI-P3.
Untuk fotografinya, Vivo Y100 5G dibekali dengan tiga kamera utama yang beresolusi 50 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera depth 2 MP.
Kamera ini mampu merekam video hingga 1080p, dan dilengkapi dengan gyro-EIS yang menghasilkan fotografinya semakin memukau.
Untuk kamera selfienya, beresolusi 8 MP yang ditempatkan di lubang atas layar .
BACA JUGA:Perbandingan Lengkap Sesama Oppo A79 vs Oppo A98, Kamera Unggul Mana?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: