Peringatan Masyarakat Sumatera Selatan, Waspada Potensi Hujan Disertai Petir Terutama Siang dan Malam Hari

Peringatan Masyarakat Sumatera Selatan, Waspada Potensi Hujan Disertai Petir Terutama Siang dan Malam Hari

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait potensi cuaca ekstrem di wilayah Sumatera Selatan pada Senin, 8 Januari 2024.--

OKUTIMURPOS.COM – Cuaca memang terkadang menjadi kendala terutama disaat sedang melakukan aktivitas diluar rungan.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait potensi cuaca ekstrem di wilayah Sumatera Selatan pada Senin, 8 Januari 2024.

Waspada cuaca dengan potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang juga dapat disertai petir dan angin yang kencang siang hingga siang hingga sore hari.

Warga di wilayah, Musi Banyuasin, Musi Rawas Utara, Musi Banyuasin, Banyuasin, Muara Enim, Empat Lawang, Pagar Alam, Lahat, Palembang, OKI, OKU, OKU Selatan, OKU Timur, Ogan Ilir, Lubuk Linggau, Prabumulih dan PALI.  

Rincian beberapa wilayah di Sumatra Selatan lainnya:

BACA JUGA:Peringatan Cuaca Wilayah Sumatera Selatan, Sejumlah Kabupaten Hujan di Malam Tahun Baru

Baturaja: Pagi  hari cerah berawan, siang hari Hujan Petir, Malam hari hujan itensitas sedang, sementara dini hari berawan.

Suhu berkisar 24-31°C dan kelembapan udara 65 - 100%.

Indralaya: Pagi hari berawan, siang hari Hujan Ringan, malam hari hujan ringan, dan dini hari hujan itensitas sedang.

Dengan suhu 24-31°C dan kelembapan udara 65-100%.

Kayu Agung: Pagi hari cerah berawan, siang hari hujan ringan, malam hari hujan petir, dini hari hujan ringan.

Dengan suhu 24-31°C dan kelembapan udara antara 65-100%.

Lubuk Linggau: Pagi hari berawan , siang hari hujan petir,  malam hari hujan ringan, dini hari berawan.

Dengan suhu 18-33°C dan kelembapan udara antara 75-100%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: