Wisata Pulau Pahawang Idaman wisatawan, Ini yang Dapat di nikmati Selain Ikan Badutnya
Wisata yang ada dipulau pahawang yang dapat dinikmati wisatawan, foto Lampung_on_vacation--
OKUTIMURPOS.COM - Pulau Pahawang adalah tempat wisata idaman para traveler, salah satu yang terkenal ditempat wisata ini adalah ikan badutnya.
Tak Jarang traveler yang sudah pernah kesini pasti ingin berkunjung kembali dan ingin melihat tempat wisata ini kebali.
Keindahan alamnya yang disebut sebut mirip dengan Pulau Maldives menjadi alasan untuk liburan disini berwisata bersama keluarga.
Pemandangan dan juga wisata destinasinya alam bawah lautnya pulau pahawang sangat mempesona. Pesona keindahannya terletak pada lautnya yang bersih dan airnya yang sangat jernih.
Warna air laut yang kebiru biruan membuat mata anda pasti selalu terpesona, belum lagi pasir putihnya yang halus dan lembut. oleh karna itu banyak wisatawan yang gemar ke pulau pahwang.
Spesies-spesies bawah laut yang cantik dan langka, merupakan hal yang biasanya dicari oleh wisatawan asing.
Selain Bali, salah satu tempat yang bisa dijadikan pilihan untuk pecinta scuba dan snorkeling adalah Provinsi Lampung.
Khusus bagi pecinta snorkeling, Pulau Pahawang adalah wisata bawah laut idaman. Karena memang keindahan bawah lautnya tiada duanya. Laut di Pulau Pahawang dihuni oleh berbagai jenis ikan giru.
Salah satu penghuni alam bawah laut Pulau Pahawang adalah ikan badut atau yang lebih dikenal dengan ikan Nemo.
Hal itulah yang membuat pulau Pahawang menjadi destinasi wisata favorit wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia terlebih dari mancanegara.
Sudah tau belum di mana tempat beradanya pulau pahwang ini, pulau pahawang berjarak sekitar 30 kilometer dari pusat kota bandar lampung.
Tepatnya berada di kecamatan Punduh Pidada, Kabupaten Pesawaran, pesisir lampung.
Sebelum ke pulau pahawang kita perlu nyebrang melalui dermaga ketapang menggunakan sped boat. Harga sewa bervariasi dan tergantung dengan kesepakatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: