Buka Usaha Bengkel Tingkatan Perekonomian

Buka Usaha Bengkel Tingkatan Perekonomian

Berbekal kemauan dan niat mulia dalam menciptakan lapangan kerja baru bagi generasi muda, Bayu warga Desa Taraman Jaya Kecamatan Semendawai Suku --

Banyak peluang usaha yang dapat dilakukan untuk menambah penghasilan salah satunya usaha bengkel

SEMENDAWAI SUKU III,OKUTIMURPOS.COM - Berbekal kemauan dan niat mulia dalam menciptakan lapangan kerja baru bagi generasi muda, Bayu warga Desa Taraman Jaya Kecamatan Semendawai Suku III mencoba peruntungan dengan membuka usaha bengkel motor dari mulai mesin dan bodi.

Bayu pemilik bengkel mengatakan, alasan dirinya membuka usaha tersebut juga untuk menambah penghasilan guna menopang kehidupan sehari-hari.

Meski terbilang baru, dirinya mengaku usaha yang bergerak di bidang jasa ini sudah memperoleh pangsa pasar yang cukup lumayan.

“Alhamdulillah sudah cukup banyak yang menggunakan jasa kami,” ucapnya.

BACA JUGA:Aduh! Akibat Kemarau Ratusan Pohon Durian Milik Made Sukarawan Banyak Mati

Ia berharap, kedepan usahanya ini bisa berkembang, agar bisa menciptakan peluang kerja yang lebih besar lagi.

“Saat ini dirinya banyak menerima perbaikan sepeda motor tua. Harapan saya usaha ini bisa lebih berkembang lebih besar,”imbuhnya.

Alhamdulillah dari hasil usahanya ini dirinya memperoleh pendapatan yang cukup lumayan, sehingga dapat meningkatkan perekonomian keluarga.

"Saat ini mau cari kerja susah jadi ya buka lapangan kerja sendiri seperti membuka bengkel, Alhamdulillah hasilnya lumayan untuk kebutuhan sehari-hari," pungkasnya.(AZ)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: