Tinjau Korban Puting Beliung, Deputi III BNPB Berikan Bantuan

Tinjau Korban Puting Beliung, Deputi III BNPB Berikan Bantuan

Deputi III BNPB Mayjen TNI Fajar Setyawan saat menyerahkan bantuan secara simbolis pada korban bencana. Foto: Usman/OKUTPOS--

MADANG SUKU II, OKUTIMURPOS.COM - Deputi III Bidang Penanganan Darurat Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jakarta Mayjen TNI Fajar Setyawan meninjau langsung korban bencana alam di Kecamatan Madang Suku II dan BP Bangsa Raja.

 

BACA JUGA:Wagub Mawardi Yahya Terima Kunker Komite III DPD RI dalam Penyelenggaraan Ibadah Haji

Kehadiran deputi ini selain memberikan bantuan juga memastikan kondisi korban bencana.

 

Sebelumnya, pada akhir pekan, Sabtu 28 Mei 2023 lalu Desa Riang Bandung, Desa Riang Bandung Ilir, Kecamatan Madang Suku II dan Desa Sribunga, Desa Anyar, Kecamatan BP Bangsa Raja dihantam angin puting beliung dan hujan deras yang mengakibatnya banyak genteng rumah warga berhamburan.

 

BACA JUGA:850 Pemain-official Ramaikan Turnamen Sepakbola Antar OPD Piala Gubernur 2023

Berdasarkan data dari BPBD OKU Timur ada 25 rumah dan 1 gudang di Desa Sribunga yang terdampak bencana, 4 rumah di Desa Anyar, 172 rumah warga di Desa Riang Bandung dan 16 rumah warga di Desa Riang Bandung Ilir.

 

"Kehadiran kami disini selain untuk meninjau langsung juga memberikan bantuan," ujar Mayjen TNI Fajar Setyawan, Kamis (1/6/2023).

 

BACA JUGA:Bakal Jadi Boomerang, Jika Pilkades di OKU Timur Abaikan Hal Ini...

Sementara, Wakil Bupati OKU Timur HM Adi Nugraha Purna Yuda mengucapkan terimakasih atas kehadiran BNPB pusat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: