Berikan Pemahaman Tentang Stunting
Berikan pemahaman tentang Stunting pada KPM PKH di Kecamatan Belitang Madang Raya. Foto: Dwi/OKUTPOS--
BELITANG MADANG RAYA, OKUTIMURPOS.COM - Guna meningkatkan pengetahuan atau pelatihan bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH Kecamatan Belitang Madang Raya memberikan pemahaman permasalahan stunting.
Pendamping PKH Kecamatan Belitang Madang Raya Lailun Mubarokah mengatakan, tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan pengetahuan hidup sehat masyarakat serta mampu di implementasikan.
“Pemberian materi stunting bertujuan untuk memberikan tambahan pengetahuan mengenai stunting dan pencegahannya karena selama ini sangat banyak kejadian atau masalah stunting namun masyarakat belum mengetahui secara detail akan hal itu dan pencegahannya," ucapnya.
Stunting merupakan masalah gizi kronis yang mana seseorang mengalami kegagalan pertumbuhan dan perkembangan secara optimal dikarenakan dampak dari kekurangan gizi secara kumulatif dan terus-menerus.
"Anak yang mengalami stunting tidak hanya terhambat pertumbuhan fisiknya, tetapi juga perkembangan otaknya yang menyebabkan kecerdasan intelektualnya rendah," imbuhnya.
Maka sangat perlu kegiatan pemberian pemahaman ini kepada KPM, dengan demikian kasus stunting wilayah Kecamatan BMR dapat menurun.(Dira)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: liputan langsung