Subri Bustan Kades Tanjung Baru 2022-2028

Subri Bustan Kades Tanjung Baru 2022-2028

Subri Bustan ST mengucapkan terima kasih kepada warga Tanjung Baru dan Kemilau Baru, sanak dulu, tim keluarga SB Centre.-Ist-Whatsap Group


***Unggul di Seluruh TPS

BATURAJA, OKUTIMURPOS.COM-Calon Kades Tanjung Baru Kecamatan Baturaja Timur nomor urut 2, Subri Bustan ST menang telak.

Subri berhasil meraih suara 3.198 (60,40%) pada Pilkades serentak se Kabupaten OKU, Selasa (04/10/2022).

Subri Bustan dan Istri menyalurkan hak suara di TPS 1 Air Karang. 

 



Sementara rivalnya nomor urut 1, Sudikto mendapatkan 1.384 (26,14%) dan nomor urut 3, M Dewi Subhan meraih suara 607 (11,46%).

Secara rinci per TPS (Tempat Pemungutan Suara) perolehan suara Subri Bustan sebagai berikut.

Di TPS 1 (Air Karang) Subri Bustan mendapatkan 1.282 suara. Sudikto meraih 569  dan M Dewi Subhan mendapatkan 185. Suara tidak sah 31.

Total mata pilih (DPT) TP1 1 sebanyak 2.774. Yang menggunakan hak pilih 2.067. Tingkat partisipasi di TPS 1 sebesar 74,5%.

Suasana penghitungan perolehan suara di TPS 3



Di TPS 2 (Stadion Kemiling) Sudikto mendapatkan 492 suara, Subri Bustan meraih 927 suara dan M Dewi Subhan 290 suara.

Jumlah DPT TPS 2 ada 2.498. Yang menyalurkan hak pilih sebanyak 1.757 orang. Tingkat partisipasi pemilih 70,3%.

Terakhir TPS 3 (depan RM Aneka Rasa) Sudikto mendapatkan 323 suara. Subri Bustan dapat 989 dan M Dewi Subhan dapat 132. Total suara sah 1.444 dan blangko atau suara tidak sah sebanyak 27.

Jumlah DPT  di TPS 3 ada 2.197. Yang menyalurkan hak pilih sebanyak 1.471. Jadi tingkat partisipasi di TPS ini sebesar 66,9%.

Untuk diketahui di TPS 3 Karang Sari warga yang menyalurkan hak pilih berasal dari dusun (RW) VII mulai RT 1 hingga 7. Kemudian warga RT 1, 3 dan 6 Dusun IV (kawasan Pancur dan Warga di belakang Islamic Centre).

Ucapan Terima Kasih

Subri Bustan mengucapkan terima kasih kepada warga Tanjung Baru dan Kemilau Baru.

"Assalamualaikum wr wb
Saya Subri Bustan dan keluarga mengucapkan terima kasih kepada semua Pihak sanak famili. Kepada TIM KELUARGA SB yg telah bekerja keras tanpa pamrih, kepada seluruh masyarakat Desa Tanjung Baru Kemilau Baru yang telah menyerahkan kepercayaannya untuk memimpin Desa Tanjung Baru. Mari Bersatu membangun Desa Tanjung Baru yang kita cintai ini," ujar Subri Bustan.

Subri juga menghimbau kepada para tim pemenangan dan pendukung agar tetap menjaga kondusifitas suasana Pilkades Tanjung. Tidak perlu euporia merayakan kemenangan ini. 

"Terpilihnya saya dan kemenangan ini adalah kemenangan seluruh masyarakat Tanjung Baru dan Kemilau Baru," tambah Subri. 


Gelombang dukungan terhadap SB (Subri Bustan) memang sudah terlihat sejak lama. Biarpun belum berhasil saat Pilkades 6 Tahun lalu (2016), SB terus berjuang dan bermasyarakat.

Sedikitpun SB tidak mengendurkan semangatnya turun ke masyarakat. Bahkan sebagai bentuk komitmennya SB mengabdi sebagai Ketua RT 04 RW II (Dusun II) Tanjung Baru.

Warga pun simpati dan melihat kesungguhan SB untuk membangun Desa Tanjung Baru.

"Selamat dan sukses kepada Pak SB. Semoga selalu amanah dan tetap bersama masyarakat. SB dulu dan sekarang tetap sama," harap warga Karang Sari. (tim)





Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: liputan