Enos Tutup Grass Track Bintang 9 Championship, Tahun Depan di Semendawai Timur

Enos Tutup Grass Track Bintang 9 Championship, Tahun Depan di Semendawai Timur

Kejuaraan bergengsi Grass Track Bintang 9 Championship tahun ini resmi ditutup, ajang yang sama akan kembali digelar tahun depan di Kejuaraan bergengsi Grass Track Bintang 9 Championship. Foto: IST--

MARTAPURA, OKUTIMURPOSCOM - Kejuaraan bergengsi Grass Track Bintang 9 Championship dalam rangka memperebutkan Bupati Cup Tahun 2022 telah usai.

 

Ajang balap motor berlangsung alot yang digelar mulai 24 hingga 25 September 2022 di Sirkuit Bintang 9 Desa Sukajadi Kecamatan Belitang resmi ditutup langsung oleh Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin, S.T. Minggu, 25 September 2022.

 

Dalam sambutannya, Bupati Enos mengucapkan terima kasih kepada segenap pengurus event Grass Track Bintang 9 Bupati Cup Tahun 2022 dan seluruh yang terlibat dan tentunya untuk masyarakat di Bumi Sebiduk Sehaluan yang telah mensukseskan kegiatan ini.

 

Bupati Enos juga menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan ini agar bisa dijadikan ajang untuk mengasah kemampuan dan menuai prestasi secara terarah dan sportif. Ditambahkan Bupati Enos, dengan adanya event ini, secara tidak langsung menciptakan kesejahteraan bagi pelaku UMKM.

 

Dengan adanya kegiatan ini, Bupati Enos berharap dapat memberikan kesan dan pengalaman yang berharga bagi kita semua, "Selain itu, diharapkan kegiatan ini akan selalu dapat meningkatkan kualitas pelaksanaannya sehingga dapat memberikan kepuasan dan kebanggaan tersendiri bagi peserta, penonton serta seluruh lapisan masyarakat" jelasnya.

 

Untuk diketahui, pada tahun sebelumnya, Grass Track Bupati Cup diselenggarakan di Sirkuit Sebiduk Sehaluan Martapura, tahun ini diselenggarakan di Sirkuit Bintang 9 Kecamatan Belitang dan untuk tahun depan event ini akan diselenggarakam di Kecamatan Semendawai Timur.

 BACA JUGA:Bupati OKU Timur Lanosin Inginkan Tanah Rawa jadi Lahan Pertanian, Antisipasi Kebutuhan Pangan yang Meningkat

"Semoga dengan rutinnya event ini kita selenggarakan, bisa menarik perhatian banyak pihak sehingga Kejurnas bisa dilaksanakan di Bumi Sebiduk Sehaluan" tutupnya. (ril)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: liputan rilis