Arkadiusz Milik Tuntaskan Misi Kemenangan Juventus

Arkadiusz Milik Tuntaskan Misi Kemenangan Juventus

Arkadiusz Milik memberikan gol perdananya untuk Juventus saat laga menghadapi Spezia, dini hari tadi. -Juventus FC---

JAKARTA, OKUTIMURPOS.COM - Arkadiusz Milik baru masuk pada menit ke-85, menggantikan Vlahovic, dan mencetak ikut gol di masa injury time.

Tendangan bebas yang luar biasa dari Dusan Vlahovic dan gol telat yang brilian dari Arkadiusz Milik membawa Juventus menuntaskan misi harus merebut tiga poin dengan kemenangan 2-0 Spezia di Serie A Italia, Kamis 1 September 2022 dini hari WIB.

Vlahovic membuka skor untuk Bianconeri pada menit kesembilan dengan tendangan bebas yang sempurna dari luar kotak penalti, sebagai gol keempatnya di Serie A musim ini.

Tanpa terkawal, penyerang Spezia, Emmanuel Gyasi, dengan percaya diri mencetak gol pada menit ke-16, namun selebrasinya dipotong oleh bendera offside.

Kembalinya Wojciech Szczesny, setelah ia melewatkan tiga pertandingan pertama Juventus karena cedera otot paha, tidak berlangsung lama karena ia mengalami cedera pergelangan kaki setelah mendarat dengan tidak bagus menyusul sepak pojok Spezia.

Pemain asal Polandia itu meninggalkan lapangan pada menit ke-42 dengan tandu dan digantikan kiper Italia, Mattia Perin.

Tempo menurun setelah turun minum saat pertahanan disiplin Spezia membuat Juventus harus mencari cara untuk bisa mencetak gol lagi.

Vlahovic mendapat peluang dari sepak pojok Adrien Rabiot pada menit ke-66, namun sundulannya langsung mengarah ke tangan Bartlomiej Dragowski.

Saat tekanan meningkat setelah Juventus menyia-nyiakan sejumlah peluang, tuan rumah mulai membuat lebih banyak kesalahan sampai pemain baru.

Milik, menggandakan keunggulan di injury time menit kedua, hanya beberapa menit setelah masuk ke lapangan menggantikan Vlahovic.

Milik menerima umpan silang dari Fabio Miretti dan melepaskan tembakan ke arah gawang yang membuat penonton di Allianz Stadium meneriakkan namanya.

Dengan kemenangan ini, Juventus naik ke peringkat keempat dengan perolehan delapan poin dari empat pertandingan, hanya tertinggal dua angka dari sang pemuncak, AS Roma.

Sementara itu, Spezia ada di urutan ke-13 dengan empat poin.

 

Juventus telah meresmikan penandatanganan Arkadiusz Milik dari Olympique Marseille dengan status pinjaman selama satu musim, termasuk opsi pembelian di akhir.

Milik Berstatus Pinjaman

Striker asal Polandia itu akan menjadi pesaing atau menjadi tandem Vlahovic di Turin.

Pemain internasional Polandia itu telah menjalani tes medis di J-Medical, Kamis 25 Agustus 2022, dan dinyatakan lolos.

Dikutip Disway.id dari Sky Sport Italia, Milik dipinjam oleh Juve senilai €1 juta dengan opsi pembelian di akhir sebesar €7 juta.

Pemain berusia 28 tahun itu akan menerima gaji sebesar €3 juta selama waktunya di Turin.

"Skuad Bianconeri dan, khususnya, pemain depan Bianconeri semakin diperkuat dengan kedatangan Arkadiusz Milik," bunyi pernyataan dalam laman resmi klub.

 

"Ia telah resmi menandatangani kontrak dengan klub dengan status pinjaman dari Olympique Marseille dan mulai hari ini ia secara resmi menjadi pemain Juventus."

 

 
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id