Egrang OKU juga Sumbang Medali untuk Sumsel

Egrang OKU juga Sumbang Medali untuk Sumsel

OKUTIMURPOS.COM.PALEMBANG - Lagi penggiat Inorga Kabupaten OKU yang membela Sumsel pada Fornas VI sumbang medali. Kali ini dari Inorga Portina Sub Bidang Egrang. 

Egrang menyumbangkan medali perak. Engrang merupakan Inorga Portina OKU dibawah binaan Kormi OKU.

Dan bisa mengharumkan nama Sumsel dan Kabupaten OKU. Setelah berhasil meraih medali perak dalam Inorga Persatuan Olahraga Tradisional Indonesia (PORTINA) dibawah Kormi OKU pada Sabtu (2/7).

Ketua Bidang Olahraga Tradisional KORMI OKU, Drs Rozali merasa cukup puas atas raihan medali tersebut.

"Alhamdulillah kita berhasil menambah raihan medali mewakili Propinsi Sumsel, meski pun medali perak. Ini suatu prestasi yang cukup membanggakan mengingat ini pengalaman perdana kita diajang Fornas (Festival Olahraga Rekreasi Nasional) ke VI, di Palembang," ujar Rozali.

Dìtambahkannya, sejauh ini hingga tanggal (2/7) baru ada 4 Inorga yang bertanding yakni ATNI (Asosiasi Taijiquan Nasional Indonesia), PPYNI (Perkumpulan Paktisi Yoga Nasional Indonesia). PERBAFI (Persatuan Binaraga dan Fisik Indonesia), serta PORTINA (Persatuan Olahraga Tradisional Indonesia).

"Untuk kontingen OKU baru mempertandingkan 4 Inorga dari 8 Inorga yang kita kirim, semoga akan ada tambahan medali lagi kedepannya," lanjutnya.

Hasil sementara, kontingen Asal OKU yang mewakili Sumsel telah menyumbang 2 medali yakni medali emas dari inorga PERBAFI dan medali perak dari inorga PORTINA. (pur)


Hasil Perolehan Medali Sabtu 2 Juli 2022

Peringkat      Emas    Perak    Perunggu

1. Jatim            2            2              1
2. Lampung     2             -               -
3. Sumsel         1            2              2

 

Sumber: sumeks.disway.id

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: liputan wawancara