Tito Karnavian Evaluasi Penunjukan PJ Kepala Daerah

Tito Karnavian Evaluasi Penunjukan PJ Kepala Daerah

OKUTIMURPOS, JAKARTA - Penunjukan Penjabat PJ Kepala Daerah bakal dievaluasi pemerintah Saat ini pemerintah juga tengah membahas rencana penunjukan PJ kepala daerah tahap lanjutan.

Untuk diketahui pengangkatan lima PJ Gubernur pada 12 Mei dan 43 PJ Bupati Walikota pada 23 Mei merupakan tahap pertama di bulan Juli nanti.

Pengangkatan PJ tahap lanjutan akan dilakukan Antara lain PJ Gubernur Aceh. Menteri Dalam Negeri Mendagri Tito Karnavian mengatakan, Saat ini evaluasi terhadap nama nama yang akan dipilih sedang dibahas di internal pemerintah," Ya itu lagi dibicarakan nanti di kantor Menko Polhukam," ujar wong Sumsel ini di Hotel Bidakara Jakarta Kamis (2/6).

Namun sayangnya Tito tidak membeberkan pertimbangan dan kriteria apa saja yang menjadi acuan pemerintah dalam mengevaluasi.

Saat disinggung soal penunjukan PJ Kepala Daerah berlatarbelakang TNI aktif yang banyak disorot mantan Kapolri itu juga menolak berkomentar," Nanti kita bicarakan nanti imbuhnya.

Seperti diketahui penunjukan PJ Kepala daerah di tahap pertama menimbulkan polemik Selain prosesnya yang dinilai tertutup nama yang dipilih pemerintah mendapat penolakan Di Sulawesi Tenggara.

BACA JUGA:Mendagri Tito Minta KPU Daerah Pakai Fasilitas Pemda: Tolonglah Berempati Terhadap Situasi

Gubernur Ali Mazi sempat menolak Pj Bupati Muna Barat dan Pj Bupati Buton Selatan Busel pilihan Mendagri Selain itu penunjukan Brigadir Jenderal TNI Andi Chandra As aduddin sebagai PJ Bupati Seram Bagian Barat dikritik masyarakat sipil karena dianggap melanggar UU TNI(jpg jawapos)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: