Ter-anyar, Petahana Ir H Lanosin MT Umumkan Kembali Maju Calon Bupati OKU Timur, Tetap Gandeng Mas Yudha

Sabtu 23-03-2024,11:27 WIB
Reporter : CLAUDEO HALENDEA
Editor : CLAUDEO HALENDEA

MARTAPURA, OKUTIMURPOS.COM - Pemilihan Kepada Daerah (Pilkada) Kabupaten OKU Timur tahun 2024 bakal dipastikan seru. Ter-anyar Petahana Ir H Lanosin MT menyatakan akan kembali maju di bursa Calon Bupati OKU Timur.

  Bahkan, Enos, sapaan akrab Ir H Lanosin MT, mengatakan akan maju kembali menggandeng wakilnya HM Adi Nugraha Purna Yudha SH pada Pilkada serentak tahun ini.   Hal tersebut diungkap Bupati Enos di salah satu acara Safari Ramadan di Kecamatan Madang Suku II, beberapa hari lalu. Yang kala itu juga dihadiri Wakil Bupati Yudha.   Vidio pernyataanya Enos itu, beredar di media sosial Sabtu 23 Maret 2024.   Dalam pernyataanya, Enos menegaskan akan tetap bersama tetap dengan Yudha. Itu kalau Yudha masih bersedia, atau tidak ikrar sendiri (berdiri sendiri).    "Pada kesempatan ini saya meminta restunya dan meminta tolong dukungannya saya bersama Mas Yudha, kalau Mas Yudha ndak ikrar sediri loh!, akan mencalonkan diri kembali. Dan program kemulian di OKU Timur akan tetap sama," kata Enos dalam bahasa Jawa campur Komering.   Apa yang disampaikan Enos, menegaskan bahwa pasangan Enos-Yudha kembali bertarung di pemilihan bupati dan wakil bupati Pilkada 2024, di Kabupaten OKU Timur. Pasangan ini siap melanjutkan program OKU Timur Maju Lebih Mulya.     Seperti diketahui Enos-Yudha terpilih menjadi bupati dan wakil bupati, pasca menang Pilkada OKU Timur pada 2020 lalu, untuk periode 2021-2026.   Karena ada undang-undang terbaru, pilkada harus serentak 2024, periode Bupati-Wakil Bupati 2021-2026 menjadi lebih singkat.   Sebelumnya,  Aguslan Busro SE dan dr Herly Sunawan SH jug deklarasi maju sebagai bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati OKU Timur pada Pilkada serentak 2024.    Pernyataan sepakat mencalonkan diri di Pilkada OKU Timur 2024 itu diumumkan keduanya  di RM Pondok Kelapo, Palembang, Kamis 21 Maret 2024 malam.   "Tagline kita OKU Timur 'Bangkit' bersama Agus-Herly (AHLI)," ungkap Aguslan Busro.    Diketahui Aguslan Busro merupakan putra daerah Kabupaten OKU Timur dari Kota Martapura. Ia merupakan politisi dari Partai Golkar.   Di dunia politik, bukan hal baru bagi Aguslan. Ia pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kota Tangerang Selatan.   Bahkan, saat ini Aguslan Busro kembali terpilih sebagai Anggota DPRD Kota Tangerang Selatan periode 2024-2029.   Sedangkan dr Herly merupakan salah satu tokoh OKU Timur yang berdomisi di Kecamatan Belitang Madang Raya (BMR).   Dr Herly sendiri sempat menjadi anggota DPRD OKU Timur dari Partai NasDem. Selain itu, dr Herly juga pernah maju Pilkada OKU Timur 2021 lalu melalui jalur independen.   Dengan berbagai pengalaman tersebut, Agus dan dr Herly memberani diri memimpin Bumi Sebiduk Sehaluan.    "Pengalaman saya dan dr Herly di legislatif tentu menjadi modal kita maju Pilkada. Terutama latar belakang kedaerahan, kombinasi kami berdua ini insyaallah solid," ucap Aguslan Busro.   Terkait koalisi partai politik pengusung, kata Aguslan saat ini masih tahap pengumuman pasangan, belum membahas soal partai yang akan mengusung.   "Soal koalisi dan partai akan kita tentukan nanti. Yang jelas kita siap maju karena kesamaan visi misi," tegas Aguslan.   Sementara itu, dr Herly Sunawan mengatakan siap maju Pilkada OKU Timur mendampingi Aguslan Busro.   Menurut Herly, dirinya dan Aguslan memiliki kesamaan visi dan misi untuk membangun OKU Timur Bangkit dalam segala bidang.   Terutama dalam hal pelayanan publik terhadap masyarakat. Baik kesehatan, pendidikan, kesejahteraan dan infrastruktur.   "Insya Allah pasangan kita paling lengkap, karena mewakili unsur wilayah Martapura dan Belitang. Begitu juga dengan kedaerahan," ungkapnya.   Dalam kesempatan itu, keduanya memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Kabupaten OKU Timur.   "Kita optimis solid, untuk itu kami berdua mohom doa dan dukungan dari seluruh masyarakat. Sehingga OKU Timur Bangkit bisa kita wujudkan bersama," pungkas dr Herly. (clau)
Tags : #pilkada 2024 #pertaha #kabupaten oku timur #enos kembali maju #bupati oku timur
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini