Diawal tadi Mas Hafiz memperkenalkan produk OKU Timur, yang awalnya dari produk limbah, diolah menjadi pupuk organic cair yang sangat bermanfaat untuk tanaman, prduk tersebut bernama BioEnos.
Dengan adanya Lazismu salah satunya Muhammadiyah hadir di tengah-tengah masyarakat menghadirkan solusi, sebagai lembaga amal, zakat, infak, shodaqoh.
Muhammadiyah juga memiliki produk terbaru namanya Mie Mu, itu mie punya Muhammadiyah insya Allah halal, harga murah terjangkau, sedap, sehat, alami tanpa bahan pengawet, dan dapat dinikmati pada musim dingin, panas rasanya sedap.
Perlu saya sampaikan salah satu Mahasiswa Muhammadiyah OKU Timur yang belajar di University of Taiwan kuliah sambil bekerja, dengan omset kurang lebih 20 juta. Mahasiswa prodi seni pertunjukan menyanyikan lagu komering diiringi dengan gitar. Jadi, jadilah pemuda, dan mahasiswa yang terus berusaha, kerja keras, dan cerdas, untuk menjadi sukses.
“PC IMM OKU Timur melaksanakan gerakan yang luar biasa pasca pelantikan tanggal 29 Desember 2023 lalu. Dihadiri pelajar, mahasiswa, pemuda, dan pratiksi UMKM pada seminar ini, saya harapkan berjalan dengan sukses dan memberikan ilmu dan manfaat. Generasi milenial itu generasi kebanggaan harus kreatif, adaptif dan produktif, dan harus terus berusaha maka, ikuti seminar digital marketing ini dengan baik agar dapat ilmu yang bermanfaat,” terang Nuryadi.
Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar, dengan serangkaian seremonial pembukaan, sambutan-sambutan, launching Badan Usaha Milik Ikatan (BUMI) dengan brand produk Go Maroon dan Kompi Merah Store ditandai dengan potong pita, peninjauan Ketua UMKM ke stand bazar brand produk Go Maroon dan Kompi Merah Store.
Dengan dilanjutkan Keynote Speaker Hj. Meilinda, S.sos, M.M selaku Direk.ICSB/Ketua UMKM Area OKU Timur, dan Seminar Digital Marketing oleh narasumber Guruh Yoga Waspada, S.E diskusi dan tanya jawab, serta sosialisasi Pupuk Cair Organik (POC) BioEnos oleh H. Sugeng Supriyanto, S.P., M.M selaku Staf Khusus Bupati OKU Timur, dan penutupan. Kegiatan tersebut dihadiri kurang lebih 600 Peserta, dan peserta mendapatkan cinderamata BioEnos satu-satu, dan sertifikat kegiatan.*