Ketua KPK Firli Bahuri Menggelar Konferensi Pers di Tengah Jadwal Panggilan Pemeriksaan oleh Polda Metro Jaya

Selasa 14-11-2023,12:47 WIB
Editor : Yogi Ruandy

Ketua KPK Firli Bahuri Menggelar Konferensi Pers di Tengah Jadwal Panggilan Pemeriksaan oleh Polda Metro Jaya

okutimurpos.com- Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) H  Firli Bahuri, menggelar konferensi pers di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, pukul 10.40 WIB tadi pagii. 

Dalam konferensi pers tersebut H Firli Bahuri di dampingi oleh Direktur Penindakan KPK Irjen Rudi Setiawan, perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), dan Humas KPK.

Firli Bahuri mengawali konferensi pers dengan mengucapkan terima kasih kepada media serta semua pihak yang telah mendukung tugas KPK dalam upaya pemberantasan korupsi.

Beliau juga menyoroti kerja keras KPK dalam upaya tersebut.

Menurut jenderal asal OKU ini, KPK telah melaksanakan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap individu yang diduga terlibat dalam tindak pidana korupsi di salah satu kabupaten di Provinsi Papua Barat.

Dalam OTT, petugas KPK telah menangkap 10 orang dari dua wilayah berbeda, yaitu Sorong dan Jakarta. 


Barag bukti KPK dari OTT Sorong diperlihatkan--

BACA JUGA:Mantan Wakapolda Sumatera Selatan Ini Dilantik Sebagai Deputi Bidang Penindakan dan Eksekusi KPK

Di antara mereka yang ditangkap, termasuk Penjabat (Pj) Bupati Sorong, Yan Piet Mosso, Anggota DPRD Kabupaten Sorong, Maniel Syatfle, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Sorong, Efer Sigidifat, serta David Patasaung dan Abu Hanifa sebagai pemeriksa dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Papua Barat Daya.

OTT ini terkait dengan temuan BPK Provinsi Papua Barat Daya dan juga melibatkan pengamanan sejumlah uang.

Jadi OTT tersebut berkaitan dengan pengondisian atas temuan BPK Provinsi Papua Barat Daya. Seperti dugaan penyuapan.

BACA JUGA:Polisi Geledah Rumah Ketua KPK Firli Bahuri? Hasilnya

Di sisi lain, Polda Metro Jaya telah menjadwalkan pemanggilan Ketua KPK, H. Firli Bahuri, hari ini 14 November 2023 untuk diperiksa sebagai saksi, dalam kasus dugaan pemerasan yang melibatkan pimpinan KPK di Kementerian Pertanian (Kementan). Saat Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) 

BACA JUGA:Ketua KPK H Firli Bahuri Akhirnya Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya

Kategori :