BELITANG,OKUTIMURPOS - Kapolsek Belitang I IPTU Wahyudin SH MSi bersama unsur muspika lakukan razia dan monitoring tempat karaoke, hotel dan penginapan.
Kegiatan tersebut langsung dipimpin oleh Kapolsek Belitang I IPTU Wahyudin SH MSi, Camat Agustoni, anggota Koramil Serda Doni dan anggota Satpol PP.
Tujuan dari kegiatan ini untuk menciptakan keamanan Kamtibmas di wilayah Belitang dari segala bentuk perbuatan yang melanggar hukum seperti membawa, menyimpan narkoba, Sajam dan minum-minuman keras.
Kapolsek Belitang I IPTU Wahyudin SH MSi mengatakan, dari hasil razia kafe, tempat karaoke serta penginapan tidak di temukan adanya narkoba, miras, sajam dan memperkerjakan anak di bawah Umur.
Kegiatan razia dan monitoring menyisir tempat hiburan malam (karoke), hotel dan penginapan dengan tujuan menjaga keamanan dari segala bentuk hal-hal yang tidak di inginkan di wilayah hukum Polsek Belitang I.
"Kita tidak temukan hal-hal yang melanggar hukum, kegiatan ini guna mencegah adanya hal yang tidak kita inginkan dan wilayah hukum tetep kondusif," pungkasnya. (clau)