“Terima kasih doanya, (komentar) nanti nunggu sudah dilantik saja, “ kata Massuryati Selasa malam (25/7/2023).
Senada diungkapkan anggota Bawaslu Sumsel Kurniawan SPd, mengatakan jika Bawaslu RI sudah menetapkan dua nama anggota Bawaslu Sumsel untuk masa jabatan lima tahun kedepan.
BACA JUGA:Yudi Risandi Tak Banyak Komentar, Soal Pengumuman Bawaslu Tunggu Saja
“Iya sudah ada namanya, dan sekarang nunggu sudah pelantikan baru ngatur struktur termasuk Ketua Bawaslu Sumsel kedepan. Dan sekarang belum ada undangan yang terpilih,” papar Kurniawan.
Sekedar informasi sebelumnya, Tim seleksi Bawaslu Sumsel sendiri, sudah menyerahkan 4 nama calon Bawaslu Sumsel ke Bawaslu RI, untuk uji kelayakan dan kepatuhan yaitu, Ardiyanto, Massuryati, Hibza Meiridha Badar, dan Deri Siswadi. (iol/seg)