Biro Logistik Polda Sumsel Cek Kelengkapan Barang Inventaris Negara di Polres OKU Timur, ini Hasilnya

Selasa 30-05-2023,19:36 WIB
Reporter : CLAUDEO HALENDEA
Editor : CLAUDEO HALENDEA

MARTAPURA, OKUTIMURPOS.COM - Dalam giat supervisi, Biro Logistik Polda Sumsel melakukan pengecekan kelengkapan barang inventaris milik negara di Polres OKU Timur.

  Supervisi kali ini di Pimpin AKBP Dra Sari Suharti Basri yang langsung di terima Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono didampingi Waka Polres Kompol Polin EA Pakpahan SH SIK MSi dan Kabag Log Kompol Mulyadi SE serta para Pju Polres lainnya.    "Hasil supervisi tidak terdapat atau ditemukan hal hal yang bersifat prinsif semua dalam keadaan baik layak pakai," kata Biro Logistik Polda Sumsel AKBP Dra Sari Suharti Basri.   Sementara, Kapolres OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono SIK MH memberikan arahan kepada para personel pemegang senpi maupun barang inventaris lainnya agar selalu memperhatikan kebersihannya barang inventaris tersebut.   "Barang inventaris ini harus dipergunakan sebaik baiknya sesuai dengan SOP. Sedangkan untuk pemegang barang inventaris berupa Ranmor Dinas R2 maupun R4 agar selalu memperhatikan kelengkapannya dipakai untuk kepentingan dinas selalu dirawat dan dibersihkan," pungkasnya. (clau)
Tags : #supervisi #polres oku timur #kabupaten oku timur #biro logistik polda sumsel
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Selasa 26-11-2024,18:05 WIB

Belanja Praktis, Pakai QRIS

Selasa 26-11-2024,18:11 WIB

Transaksi Lebih Mudah dengan Brizzi

Terkini

Selasa 26-11-2024,18:11 WIB

Transaksi Lebih Mudah dengan Brizzi

Selasa 26-11-2024,18:05 WIB

Belanja Praktis, Pakai QRIS