Asyik, ANDA akan Nikmati KA Ekonomi Rasa Eksekutif, Cek Kapan Mulai Berlaku?

Sabtu 27-05-2023,07:29 WIB
Reporter : Pur
Editor : Pur

Direktur Utama PT KAI (Persero), Didiek Hartantyo target menyelesaikan proses modifikasi kursi kereta komersial kelas ekonomi untuk seluruh rangkaian pada tahun ini juga (2023).

 

BACA JUGA:SEMANGAT! Tim U-12 OKU Timur Wakili Sumsel di Liga Sentra Indonesia

Sehingga, kursi kereta api kelas ekonomi non-subsidi tidak lagi tegak 90 derajat, dan bisa seperti bangku kelas eksekutif.

 

BACA JUGA:BIKIN HEBOH NIH! Wanita Cantik Diduga Kabur dari Rumah dan Membawa ATM Isinya Rp 150 Juta, Fotonya Kini Viral

"(Modifikasi kursi kereta ekonomi) kita targetkan tahun ini (selesai)," ujar Didiek di Gedung Sarinah, Jakarta, Kamis lalu (25/5/2023), seperti dilansir medsos baturaja update.

 

Didiek tak memungkiri, modifikasi itu akan turut mempengaruhi harga tiket KA ekonomi komersial. Namun, ia menjanjikan penumpang bakal lebih nyaman saat menaiki kereta kelas ekonomi komersial ini.

 

BACA JUGA:Usul Kontrak Kerja PPPK Dihilangkan, Ini Tanggapan KemenPAN-RB & BKN

"Tetap ekonomis, kalau tarif menyesuaikan lah. Tapi itu termasuk toilet kita perbaiki. Dan, ada tempat ibadah juga kita sediakan. Jadi membuat transportasi yang manusiawi, yang berkelanjutan," ungkapnya.

 

Rencananya, KAI akan melakukan sejumlah pembaharuan terhadap kereta ekonomi komersial. Tak hanya kursi, tapi juga waktu tempuh perjalanan jadi lebih cepat lagi.

 

BACA JUGA:Apa Kabar Raja Balak Mangkunegara? Hampir 5 Tahun Gelar ini Disandang Jokowi

Kategori :