Berikan Penyuluhan Bahaya Narkoba Pada Pelajar

Selasa 31-01-2023,18:05 WIB
Reporter : redokutpos
Editor : redokutpos

BELITANG II, OKUTIMURPOS.COM - Cegah bahaya narkoba, Kapolsek Belitang II, AKP Aston L Sinaga terus memberikan penyuluhan bahaya narkoba kepada Pelajar, masyarakat dan organisasi pemuda dan ormas yang berada di wilayah hukum Polsek Belitang II.

 

Kapolsek Belitang II AKP Aston L Sinaga menjelaskan dampak penggunaan narkoba yang merusak kesehatan, baik itu merusak kesehatan secara fisik maupun kesehatan secara mental psikologis. Sehingga merugikan masa depan kelak.

 

"Selain itu bagi pengguna narkotika akan menjalani hidup yang kelam yang selalu menghantui hidupnya apabila tidak menghentikan kebiasaan buruknya tersebut," terangnya.

 

Oleh karena itu, kata Kapolsek, upaya pencegahan terhadap penyebaran Narkoba di kalangan pelajar sudah semestinya menjadi tanggung jawab bersama.

 

Dalam hal ini peran serta orang tua, guru dan masyarakat harus turut serta aktif dalam mewaspadai ancaman narkoba terhadap generasi bangsa terutama anak-anak.

 

“Yang tak kalah penting adalah pendidikan moral dan keagamaan harus lebih ditekankan kepada siswa,” himbau Kapolsek.

 

Ditambahkan salah satu penyebab terjerumusnya anak-anak ke dalam adalah kurangnya pendidikan moral dan keagamaan yang mereka serap, sehingga perbuatan tercela seperti itu pun, akhirnya mereka jalani.

 

"Kita bertekad akan terus menggalakan kegiatan penyuluhan bahaya narkoba di sekolah-sekolah, serta di setiap ada kegiatan masyarakat dan akan menindak tegas para pelaku pengedar Narkoba di Belitang II," jelasnya. (dira)

Kategori :