SEMENDAWAI TIMUR,OKUTIMURPOS.COM - Jembatan yang berada di Jalan Kabupaten dan merupakan penghubung Desa Karang Mulya dan Tulung Harapan Kecamatan Semendawai Timur ambrol, karena lantai jembatan yang tipis sehingga ambrol saat dilewati kendaraan.
Tentu perlu adanya perhatian dari pemerintah terkait kerusakan jembatan tersebut, karena merupakan akses masyarakat menuju ke Kabupaten OKI.
"Kalau tak kunjung dilakukan perbaikan, maka kerusakan jembatan akan semakin parah, terlebih banyak kendaraan yang melintas di jalan tersebut," terang Surya salah satu pengguna jalan.
Diketahui jembatan tersebut ambrol saat ada kendaraan jenis truk yang melintas, namun pas diujung jembatan mengalami keretakan dan ambrol dan membuat truk terjebak.
"Jabatan tersebut adalah akses masyarakat Semendawai Timur atau masyarakat dari luar OKU Timur, karena merupakan akses menuju kabupaten tetangga," jelasnya.
Sementara kepala Desa Tulung Harapan Firman mengatakan, memang benar jembatan penghubung Desa Karang Mulya dan Tulung Harapan ambrol, namun pihaknya sudah melaporkan ke pemerintah Kecamatan.
"Kita sudah melakukan kordinasi dengan pemerintah kecamatan, kemudian juga sudah dilakukan kordinasi dengan pemerintah daerah, agar jembatan segera dilakukan perbaikan," pungkasnya.(Dira)